Tak Mau Disembelih, Sapi Kurban Lari ke Hutan dan Hilang

Sapi
Seekor sapi kabur dari salah satu Rumah Potong Hewan (RPH) Desa Galuga, Kecamatan Cibungbulang pada Selasa (19/7/2021) malam.

BOGORSeekor Sapi jenis Bima kabur dari salah satu Rumah Potong Hewan (RPH) Desa Galuga, Kecamatan Cibungbulang pada Selasa (19/7/2021) malam. Hingga saat ini, sapi tersebut belum juga ditemukan.

Dari informasi yang diterima, sapi itu kabur saat akan diturunkan ke RPH tersebut ke arah Sungau Cianten sebelum dinyatakan hilang. Kapolsek Cibungbulang AKP Agus Permana mengatakan, hingga saat ini, sapi tersebut belum juga diketemukan.

Bacaan Lainnya

“Jadi awalnya ada tiga sapi yang diturunkan, yang satu ekor lari ke hutan dan tak ditemukan,” ungkapnya kepada Radar Bogor(Jaringan Radar Sukabumi).(20/7/2021)

Menurutnya, kejadian tersebut telah diketahui Bhabinkamtibmas setempat dan dilakukan upaya pencarian. Namun, sapi tersebut tidak juga ditemukan hingga Selasa,(20/7) malam.

Kendati demikian, sambung AKP Agus, penjual sapi tersebut bersedia menggantikan sapi tersebut dengan sapi yang baru. Hal itu dikarenakan sapi tersebut hilang saat masih jadi tanggung jawab sang penjual. “Sudah digantikan dengan yang baru oleh penjual, masih tanggung jawab penjual,” jelasnya.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *