Bikin Kaget Awak Media, Tito Karnavian Hadir di Istana

JAKARTA – Kemunculan Kapolri Jenderal Tito Karnavian di Istana Kepresidenan Jakarta, Senin (21/10), bikin kaget awak media yang sedang menanti kedatangan para calon menteri yang dipanggil Presiden Jokowi hari ini.

Pasalnya, jalur masuk mantan Kadensus Antiteror 88 itu ke Istana bisa dikatakan tak biasa. Biasanya, Tito selalu menghadiri rapat-rapat kabinet melalui pintu samping dari arah Wisma Negara. Sama halnya dengan Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto.

Bacaan Lainnya

Nah, pihaknya menduga pemanggilan oleh Kepala Negara, hari ini, terkait dengan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) pascapelantikan Presiden dan Wapres.

“Dipanggil presiden, tapi saya kira ini mengenai situasi Kamtibmas. Kemarin pelantikan, pengamanan pelantikan. Alhamdulillah semua berjalan dengan lancar, dengan baik, kerja sama TNI Polri sangat luar biasa, dan stake holder lainnya,” kata Tito.

“Saya pikir akan ditanya soal situasi kantibmas pascapelantikan dan bagaimana pengamanan mengenai kabinet. Prinsip polri berusaha maksimal,” imbuh Tito.

Bagaimana dengan tawaran menteri?

Atau ada permintaan agar dia melanjutkan posisi sebagai Kapolri?

Menjawab hal ini, mantan Kapolda Metro Jaya itu mengaku belum mengetahuinya.

“Saya belum tahu. Nanti lihat saja setelah ini,” katanya.

Tito sendiri datang ke Istana didampingi tiga pengawal, serta Kepala Divisi Humas Polri Irjen Pol M Iqbal.(fat/jpnn)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *