Viral Remaja Bikin Konten Joget, Walikota Sukabumi Beri Pesan Menohok

remaja yang tengah joget di Lapang Merdeka Kota Sukabumi
POTONGAN VIDEO: Tangkapan layar video aksi remaja yang tengah joget di Lapang Merdeka Kota Sukabumi, belum lama ini. FT: IST

SUKABUMI — Walikota Sukabumi, Achmad Fahmi angkat bicara soal viralnya video yang menunjukan remaja tengah berjoget di Lapang Merdeka pada Minggu (12/6) lalu.

Video joget yang diduga untuk kebutuhan konten media sosial itu, sontak menarik perhatian publik termasuk orang nomor satu di Kota Sukabumi. “Apa yang sempat viral dilakukan beberapa kelompok anak muda di kawasan Lapdek kemarin, sangat disesalkan karena jauh dari akar budaya kita,” ungkap Walikota Sukabumi, Achmad Fahmi dalam akun instagram resminya, Senin (13/6).

Bacaan Lainnya

Famhmi menuturkan, pemuda layaknya sebagai penerus dan pewaris Kota Sukabumi memberikan konten edukasi bukan konten joget di ruang publik. Selain itu, pentingnya mengutamakan akhlak dan ilmu. “Akhlak itu lebih utama dari ilmu. Itulah sebabnya tugas kita adalah menjaga agar akhlak kita khususnya generasi muda senantiasa terjaga,” tuturnya.

Fahmi mengajak, masyarakat untuk menjaga keindahan Kota Sukabumi. Bukan hanya fasilitas publik saja, tetapi juga keindahan akhlak. “Mari kita sama-sama jaga keindahan kota kita, keindahan bukan hanya pada fasilitas publik semata tapi yang lebih utama adalah keindahan akhlak sebagai warga Sukabumi,” ucapnya.

Sebelumnya, viral diberbagai media sosial beberapa potongan video menunjukan sekumpulan anak gadis tengah joged dan goyang di sekitar Lapang Merdeka Kota Sukabumi. Terdapat dua potongan video yang beredar yakni, di lokasi tulisan Lapang Merdeka Kota Sukabumi dan depan dekat GOR Merdeka. Sontak, aksi joged tersebut banyak menuai komentar netizen. (bam)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *