Diskominfo Kota Sukabumi Gaungkan Literasi Digital

Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kota Sukabumi
Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kota Sukabumi

SUKABUMI– Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kota Sukabumi, tidak hentinya berupaya memberikan edukasi terkait literasi digital. Hal ini, dilakukan sebagai salah satu upaya untuk menangkal berita bohong atau hoax yang kerap meresahkan masyatakat.

Kepala Diskominfo Kota Sukabumi, Rahmat Sukandar mengatakan, Diskominpo berupaya mensosialisasikan penggunaan internet yang baik dan benar, ataupun cara mengenali informasi hoax yang saat ini masih ditemukan.

Bacaan Lainnya

“Seiring perkembangan teknologi, kami memliki rasa tangung jawab untuk memberikan pengetahuan kepada masyarakat terkait literasi digital,” kata Rahmat kepada wartawan, Rabu (8/3).

Lanjut Rahmat, dalam menggencarkan sosialisasi tersebut Diskominfo menggandeng Relawan Teknologi Informasi Komunikasi (TIK) dan Kelompok Informasi Masyarakat (KIM) yang saat ini beranggotakan 60 orang.

“Mudah-mudahan kedepanya akan terbentuk juga relawan TIK dan KIM di kelurahan lainya,” ujarnya.

Menurutnya, literasi digital sudah berlangsung sejak tahun sebelumnya. Dalam aksinya, Diskominfo melakukan rodshow ke wilayah baik kecamatan ataupun kelurahan, memberikan penjelasan tentang penggunaan internet bijak dan sehat.

“Sehingga, kehadiran para relawan TIK dan KIM diantaranya untuk memberikan kontribusi dalam meningkatkan literasi digital, sekaligus penetrasi penggunaan internet di masyarakat,” cetusnya.

Rahmat menambahkan, relawan TIK bertugas membantu pemerintah untuk menosialisasikan program penggunaan akses informasi atau internet.

“Selain itu, melakukan pemberdayaan masyarakat melalui informasi, edukasi sosial, teknologi, dan komunikasi. Termasuk program-program pemerintah,” tukasnya. (bam)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *