ASN Pemkot Sukabumi Pensiun,Bisa Sumbangan Pemikiran

Walikota SUkabumi, Achmad Fahmi
Walikota SUkabumi, Achmad Fahmi melakukan foto bersama seusai melepas secara seremonial para ASN yang hendak pensiun di Balai Kota Sukabumi, Kamis (30/9).

CIKOLE – Pemerintah Kota Sukabumi kembali kehilangan sejumlah Aparatur Sipil Negara ( ASN). Kali ini, sebanyak 10 orang memasuki masa purna bhakti per 1 Oktober 2021.

Walikota Sukabumi dan Wakil Walikota Sukabumi, Andri Hamami secara seremoni melakukan pelepasan ASN tersebut di Balai Kota Sukabumi, Kamis (30/9).

Bacaan Lainnya

“Pelepasan secara kedinasan ini sebagai bentuk penghormatan atas pengabdian dan dedikasi kepada para ASN Pemkot Sukabumi yang memasuki masa purna bhakti,” ujar Walikota Sukabumi, Achmad Fahmi kepada Radar Sukabumi.

Dikatakannya, kegiatan ini dilakukan rutin setiap bulan dalam kerangka penghormatan kepada para abdi negara yang sudah puluhan tahun melakukan pengabdian kepada masyarakat.

Di mana ada ASN yang sudah mengabdi selama 17 tahun hingga 40 tahun sudah menunjukkan separuh kehidupannya untuk memberikan pelayanan kepada warga Kota Sukabumi.

“Bagi pemkot sebagai bentuk penghormatan dan apresiasi atas dukungan yang diberikan kepada masyarakat melalui pemda. Sehingga dilakukan pelepasan secara resmi sebagai bentuk apresiasi,” ungkapnya.

Kali ini ASN yang masuk masa purna bhakti diantaranya berasal dari tenaga pendidik atau guru, Diskominfo, Badan Kesbangpol, dan RSUD R Syamsudin.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *