Lapas Sukabumi Segera Buka Kunjungan Tatap Muka

Christo Victor Nixon Toar
Kepala Lapas Kelas II Sukabumi, Christo Victor Nixon Toar

SUKABUMI — Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Sukabumi, bakal segera kembali membuka kunjungan tatap muka yang rencananya bakal dilakukan pada akhir Juli 2022 mendatang.

Kepala Lapas Kelas II Sukabumi, Christo Victor Nixon Toar mengatakan, saat ini Lapas masih mempersiapkan diri untuk mengantisipasi terjadinya penumpukan pengunjung.

Bacaan Lainnya

“Ya, rencananya kunjungan tatap muka bakal mulai dilakukan pada akhir Juli mendatang,” kata Christo kepada Radar Sukabumi, Minggu (3/7).

Dengan keterbatadan ruang kunjungan, lanjut Christo, Lapas Kelas IIB Sukabumi perlu melakukan upaya pencegahan. Pasalnya, pasca pemberlakukan kunjungan virtual tentunya pengunjung diprediksi bakal meningkat.

“Karena kapasitas ruangan kunjungan hanya muat untuk 10 orang, sehingga kami harus merancang strategi jangan sampai terjadi penumpukan,” bebernya.

Selain kekurangan sarana prasaraha (Sapras), sambung Christo, terdapat persyaratan lainnya yang harus terpenuhi para pengunjung. Salah satunya, harus sudah menjalani vaksinasi secara lengkap atau vaksin boster.

“Selain pengunjung, warga binaan yang akan dikunjungi juga harus sudah mendapatkan vaksin boster. Sementara sejauh ini belum semuanya mendapatkan. Karena itu, kami masih berupaya untuk persiapan pembukaan kunjungan tatap muka,” ujarnya.

Christo menjelaskan, pada awal 2020 pemerintah pusat berupaya melakukan pencegahan penularan Covid-19 salah datunya dengan melakukan pembatasan kegiatan kunjungan dan pembinaan yang melibatkan pihak luar.

Karena, perkembangan pandemi Covid-19 yang telah menunjukkan tren menurun, maka Direktorat Jenderal Pemasyarakatan mengambil langkah strategis untuk melakukan penyesuaian mekanisme terhadap layanan kunjungan secara tatap muka dan kegiatan pembinaan yang melibatkan pihak luar.

Hal itu, sesuai dengan Surat Edaran Direktur Jenderal Pemasyarakatan Nomor: PAS-12.HH.01.02 TAHUN 2022. “Kami pastikan, kunjungan secara tatap muka dan pembinaan yang melibatkan pihak luar dilaksanakan sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku, dan dilaksanakan dengan memperhatikan kepentingan keamanan dan protokol kesehatan,” pungkasnya. (bam)

Lapas Kelas IIB Sukabumi
Sejumlah warga binaan Lapas Kelas IIB Sukabumi saat menjalankan aktivitas di dalam Lapas, Senin (25/4).

Pos terkait