KONI Kota Sukabumi Siap Jadi Tuan Rumah Porda 2026

Sekda Kota Sukabumi, Dida Sembada (ketiga kanan) bersama perwakilan bidang Organisasi KONI Provinsi Jawa Barat, M. Benninu Ar dan ketua KONI Kota Sukabumi, Haickel Reza Balfas.

KOTA SUKABUMI — Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Provinsi Jawa Barat mengusulkan empat daerah sebagai penyelenggara Pekan Olahraga Daerah (Porda) 2026 mendatang.

Keputusan tersebut diambil saat kegiatan Rapat Anggota Tahunan (RAT), beberapa waktu lalu. Adapun untuk tiga daerah itu diantaranya, Kota Bogor, Cianjur dan Kota/Kabupaten Sukabumi.

Bacaan Lainnya

Menanggapi hal itu, ketua KONI Kota Sukabumi, Haickel Reza Balfas sangat menyabut baik dan antusias. Menurut dia, hal event bergensi tersebut bakal menjadi sejarah khususnya bagi Kota Sukabumi yang selama ini belum pernah menjadi tuan rumah diajang empat tahunan itu.

“Saat itu kita ada obrolan dengan ketua KONI Provinsi dan Sukabumi, Kota Bogor serta Cianjur terpilih menjadi tuan rumah Porda 2026, mendatang,” aku Haickel kepada awak media, belum lama ini.

Menurut dia, terpilihnya Kota Sukabumi menjadi kandidat tuan rumah, tentunya menjadi angin segar bagi para insan olahraga. Di mana selain memacu untuk meningkatkan prestasi, Kota Sukabumi bakal memiliki banyak venue baru yang nantinya akan dibangun.

“Kita berharap semoga semangat untuk meningkatkan prestasi olahraga semakin terpacu dengan terpilihnya Kota Sukabumi menjadi tuan rumah Porda.” harap dia.

Sementara itu, ungkapan yang sama dilontarkan Sekretaris Daerah Kota Sukabumi, Dida Sembada. Diterangkan dia, dengan adanya penunjukan tersebut, tentunya pemerintah daerah harus mengefiseinsikan anggaran guna mendukung kegiatan tersebut.

“Kita berharap kolaborasi antar daerah yang menjadi tuan rumah, bisa mengefektifkan atlet daerah dan untuk anggaran kita efisiesnsikan anggaran,” singkatnya.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *