Elvan Atlet Asal Kota Sukabumi Kembali Sumbang Emas di Peparnas XVI

Atlet asal Kota Sukabumi
Atlet asal Kota Sukabumi yang menjadi kontingen Jawa Barat, Elvan Leonardi berhasil meraih medali emas pada Peparnas XVI Papua, Senin (8/11) dari cabang olah raga renang.

SUKABUMI – Atlet renang disabilitas kontingen Jawa Barat asal Kota Sukabumi, Elvan Leonardi kembali menyumbangkan medali emas pada nomor 200 meter gaya bebas putra S8 diajang Peparnas XVI/2021 Papua, Rabu (10/11).

Medali emas tersebut merupakan kali kedua yang diraih Elvan, setalah sebelumnya meraih medali yang sama pada nomor 100 meter gaya putra, Senin (8/11) lalu.

Bacaan Lainnya

Elvan sendiri mampu mengalahkan atlet tuan rumah dengan catatan waktu 2:37.88 detik. Sedangkan Muklis Londong yang merupakan atlet pribumi harus puas dengan posisi kedua dengan terpaut beberapa detik dari Elvan yakni 2:53.25 detik. Untuk posisi ketiga diraih atlet asal Kalimantan Selatan, Ansari dengan catatan waktu 3:09.31 detik.

Kemenangan Elvan ini mendapatkan apresiasi dari Walikota Sukabumi, Achmad Fahmi. Bahkan orang nomor satu di Kota Sukabumi tersebut memuji perjuangan Elvan di tengah keterbatasannya.

“Alhamdulillah, terima kasih perjuangannya, tentu ini merupakan sebuah kebanggaan bagi warga Kota Sukabumi,” ungkapnya.

Dirinya atas nama pemerintah Kota Sukabumi dan masyarakat mengucapkan terima kasih atas dedikasi yang begitu luar biasa untuk Jawa Barat, khsusunya warga Kota Sukabumi. Ditengah keterbatasan, atlet disabilitas itu bisa mengharumkan nama Kota Sukabumi.

” Terus semangat dan berikan yang terbaik untuk Jawa Barat Khususnya Kota Sukabumi,” pungkasnya.

Sementara itu, melansir laman resmi Peparnas Papua, hingga hari kelima Peparnas, tuan rumah Papua unggul dipuncak dengan  raihan 107 medali. Rinciannya adalah 49 emas, 27 perak, dan 31 perunggu.

Sementara posisi kedua klasemen dihuni oleh kontingen Jawa Barat yang sudah mengoleksi total 88 medali yang terdiri dari 31 emas, 35 perak, dan 22 perunggu.

Kemudian untuk posisi ketiga mengalami perubahan yang awalnya disinggahi Sumatera Utara pada Senin (08/11), kini bergeser ke Jawa Tengah.

Provinsi Jawa Tengah berhasil melesat ke urutan ketiga dengan koleksi 81 medali yang terdiri dari 30 emas, 23 perak, dan 28 perunggu.

(why/bal)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *