224 Siswa Madrasah Kota Sukabumi Ramaikan KSM 2022

Wali Kota Sukabumi Achmad Fahmi
Wali Kota Sukabumi Achmad Fahmi membuka kegiatan KSM 2022 di YLPI Ibadurrahman, Jumat (12/8/2022).

SUKABUMI – Gelaran Kompetisi Sains Madrasah (KSM) 2022 tingkat Kota Sukabumi, serentak dibuka pada, Jumat (12/8/2022) di Komplek YLPI Ibadurrahman. Acara dibuka secara resmi oleh Wali Kota Sukabumi Achmad Fahmi serta di dampingi Kepala Kemenag Kota Sukabumi Ali Mashuri, Kepala Seksi Pendidikan Madrasah Kantor Kementrian Agama Kota Sukabumi Samsul Puad dan Ketua Umum PD Persatuan Guru Madrasah (PGM) Kota Sukabumi Achmad Najiullah.

Ketua PD PGM Kota Sukabumi Achmad Najiullah mengatakan, kegiatan KSM tahun ini diikuti 224 mahasiswa madrasah se-Kota Sukabumi.

Bacaan Lainnya

“224 peserta ini tergabung dari siswa MI, MYs dan MA se- Kota Sukabumi, pelaksanaannya di laksanakan selama tiga hari yakni 12-14 Agustus secara bergiliran,” terangnya.

Achmad penambahkan, KSM tahun ini menjadi pertama kalinya secara tatap muka, pasalnya selama pandemi kegiatan KSM dilaksanakan secara online.

Ia berharap dengan kegiatan ini, madrasah lebih mandiri dan berprestasi.

Sementara itu, Kepala Seksi Pendidikan Madrasah Kantor Kementrian Agama Kota Sukabumi Samsul Puad hasil seleksi KSM tingkat Kota Sukabumi bisa memberikan prestasi terbaiknya di ke Provinsi Jawa Barat.

“Juara 1 akan mewakili ke tingkat Provinsi Jawa Barat mudah-mudahan bisa meraih juara terbaik bahkan bisa ke tingkat nasional,” pungkasnya. (wdy)

KSM MI Kota Sukabumi
Kegiatan devile di pembukaan KSM 2022

Pos terkait