Solihin Nahkodai Kwarcab Pramuka

SUKABUMI – Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Kabupaten Sukabumi akhirnya resmi dikukuhkan. Solihin yang kini menjabat sebagai sekretaris Dinas Pendidikan Kabupaten Sukabumi terpilih sebagai ketua periode 2017-2022.

Ketua Majelis Pembimbing Cabang (Mabincab) Gerakan Pramuka Kabupaten Sukabumi, Marwan Hamami meminta, pengurus baru Mabincab dan Kwarcab gerakan pramuka Kabupaten Sukabumi menjelma sebagai pengurus yang solid dan mampu mengembangkan gerakan pramuka sesuai dengan tuntutan organisasi.

Bacaan Lainnya

“Pengurus baru ini harus bersama-sama meningkatkan kualitas dan kuantitas anggota pramuka melalui berbagai pembinaan disatuan karya pramuka melalui karang pamitraan, KMD dan KML,” ungkap Marwan yang juga merupakan Bupati Sukabumi, belum lama ini.

Pengukuhan pengurus baru Mabincab dan Kwarcab ini sebagai bukti bergulirnya estafet kepemimpinan dan regenerasi kepengurusan sebagai bagian dari revitalisasi organisasi gerakan pramuka di Kabupaten Sukabumi.

“Gerakan Pramuka ini memiliki peranan besar dalam pembentukan kepribadian generasi muda guna menghadapi berbagai tantangan perkembangan kehidupan dimasa depan. Dengan begitu pengurus yang baru harus segera bekerja dengan baik,” terangnya.

Keberhasilan dalam mengamalkan satya dan darma pramuka bukan saja penting bagi gerakan pramuka, tetapi juga bagi masyarakat, bangsa dan negara. Karena memang, satya dan darma Pramuka merupakan nilai-nilai dasar yang harus dimiliki setiap anggota.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *