Distan Luncurkan Alat Pengawet Hortikultura

CIKIDANG – Gabungan Kelompok Tani Karya Bersama, Desa Nangkakoneng, Kecamatan Cikidang mendapatkan bantuan berupa satu unit Genertaor D’Ozone dan perlengkapannya dari Dinas Pertanian (Distan) Kabupaten Sukabumi.

Alat ini nantinya akan membantu petani untuk menyimpan produk pertanian hortikultura supaya bisa bertahan lama. Informasi yang dihimpun Radar Sukabumi, Genertaor D’Ozone ini merupakan pertama kali hadir di Kabupaten Sukabumi.

Bacaan Lainnya

Alat ini juga merupakan teknologi tinggi dari Kementrian Riset dan Teknologi (Kemenristek) yang diproduksi di Universitas Dipenogoro, Kota Semarang, Jawa Tengah. “Selain alat tadi, kami juga menyerahkan bak pencucian dan ruang pendingin yang berkapasitas 1,5 ton.

Ini untuk memperpanjang usia penyimpanan hasil pertanian hortikultura, seperti sayuran dan buah-buahan yang memiliki karakteristik cepat membusuk jika disimpan lama,” ujar Kadis Pertanian Kabupaten Sukabumi, Dedah Herlina kepada Radar Sukabumi, kemarin.

Menurut Dedah, dengan alat ini, jika tanaman hortikultura disimpan, bakteri dan segala bentuk penyakit akan hilang. Ini karena alat tersebut diseting khusus untuk mengawetkan hasil tanaman. “Jadi horti akan tetap terjaga dari serangan bakteri. Jadi tetap awet dan sehat,” bebernya.

Dedah mencontohkan, hasil tanaman seperti tomat yang sudah matang hanya akan bertahan singkat jika disimpan pada suhu ruang bahkan dalam kulkas sekalipun. Sedangkan, ruang pendingin dengan Generator D’Ozone mampu membuatnya bertahan selama dua bulan.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *