Dewi Asmara Berikan Ventilator dan HFNC ke Lima RS di Sukabumi

BANTUAN PASIEN COVID-19 :Anggota Komisi IX DPR RI Fraksi Partai Golkar Dewi Asmara memberikan bantuan alat penunjang penanganan pasien Covid-19 kepada sejumlah rumah sakit daerah di RSUD Sekarwangi, Minggu (14/2). Foto:Ist

SUKABUMI- Kepedulian Anggota Komisi IX DPR RI Fraksi Partai Golkar Dewi Asmara kepada daerah pemilihannya yakni Kota dan Kabupaten Sukabumi kembali dirasakan oleh masyarakat Sukabumi.

Kali ini, Dewi asmara bersama Kementerian Kesehatan (Kemenkes) memberikan bantuan alat kesehatan penunjang penanganan pasien Covid-19 berupa Ventilator dan High Flow Nasal Cannula (HFNC) atau alat terapi oksigen beraliran tinggi.

Bacaan Lainnya

” Alhamdulilah kami bisa memberikan alat kesehatan untuk penunjang penanganan pasien Covid-19 di Sukabumi. Kita berikan ke lima rumah sakit,” ujar Anggota DPR RI, Dewi Asmara kepada Radar Sukabumi, Senin (15/2).

Penyerahan simbolis alat kesehatan penunjang penanganan pasien Covid-19 ini langsung diserahkan kepada perwakilan rumah sakit diantaranya RSUD Sekarwangi, RSUD R Syamsudin SH, Palabuhanratu, Jampang Kulon dan Sagaranten. Yang dihadiri oleh Direktorat Jendral Pelayanan Kesehatan Kemenkes RI Abdul Kadir, Bupati Sukabumi Marwan Hamami di RSUD Sekarwangi, Minggu (14/2).

” Alat kesehatan penunjang penanganan pasien Covid-19 ini bisa membantu pasien Covid-19 yang mengalami masalah pernapasan tingkat menengah dengan cara mengalirkan oksigen ke paru-paru. Semoga alat ini bisa bermanfaat,” ungkapnya.

Dewi pun tak lupa mengingatkan masyarakat Sukabumi untuk menerapkan protokol kesehatan. Karena saat ini selain vaksin, salah satu cara untuk menghindari atau meminimalisir covid-19 dengan menerapkan Prokes yang ketat.

” Memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, menjauhi kerumunan dan mengurangi mobilitas. Ingat itu harus diterapkan dalam memerangi Covid-19,” katanya.

Direktorat Jendral Pelayanan Kesehatan Kemenkes RI Abdul Kadir, mengatakan alat kesehatan ini bisa bermanfaat bagi rumah sakit yang menangani pasien Covid-19.

” Mudah-mudahan bantuan alat ini bisa sangat bermanfaat untuk RSUD yang ada di Sukabumi,” katanya.

Lalu Abdul Kadir memberikan pesan kepada seluruh elemen masyarakat untuk tetap menjaga protokol kesehatan dalam rangka menekan angka penularan Covid-19.

“Penyakit ini ada, tapi jangan khawatir berlebihan juga. Kalau kita patuh benar dengan protokol kesehatan Insya Allah bisa kita atasi,” pungkasnya. (bal)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *