Setu Sedong mengering

CIREBON— Setu Sedong di Kabupaten Cirebon mengering dan tidak lagi bisa mengairi lahan pertanian di sekitarnya. “Kekeringan ini sudah sekitar satu bulan yang lalu dan tiga minggu lagi mungkin airnya sudah sama sekali tidak ada,” kata Edin Hasanudin, perangkat desa setempat, kemarin (13/9).

Ia mengatakan Setu Sedong merupakan sumber air bagi lahan pertanian di Kecamatan Sedong dan Kecamatan Susukan Lebak. Setu yang memiliki luas tujuh hektare tersebut biasanya memiliki kedalaman air sekitar tujuh meter. Namun, ketinggian air saat ini hanya tersisa setengah meter. Luas airnya juga hanya ratusan meter.

Warga juga memanfaatkan sumber air itu untuk mencuci dan mandi. “Kalau dampak ya pasti dirasakan petani dan untuk kebutuhan warga juga sekarang tidak bisa lagi,” kata Edin.

Sementara Sidik, warga setempat, memanfaatkan Setu Sedong yang airnya sedang mengering untuk mendapatkan ikan.”Kalau ikannya tidak diambil kan sayang juga, nanti pada mati,” katanya.

Sidik dalam sehari bisa mendapatkan tiga sampai empat kilogram ikan dengan berbagai ukuran dan jenis tanpa harus menggunakan jaring. “Pakai tangan saja, karena ikan pada ke pinggir, tiga samapai empat kilo juga dapet,” katanya.

 

(net)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *