SHU 2020 Tembus Rp700-an Juta, Kopkar PT MT Cibadak Berantas Pinjol

RAT Kopkar PT MT Cibadak Foto: istimewa

SUKABUMI, RADARSUKABUMI.COM – Koperasi Karyawan PT Muara Tunggal Cibadak rupanya cukup berhasil mendidik para karyawannya dari belenggu rentenir. Faktanya, sejak didirikan dari beberapa tahun ini, Kopkar PT MT terus memperlihatkan perkembangan dengan cukup baik.

Bahkan, sisa hasil usaha (SHU) Kopkar PT MT pada 2020 telah mencapai Rp.776.526.988 Artinya, berkehidupan berkoprasi cukup berhasil menjadi soko perekonomian dilingkungan masyarakat.

Bacaan Lainnya

Kepada Radar Sukabumi, Hasan Nur Arif, Asisten HRD Manager PT MT Cibadak mengungkapkan, Kopkar PT MT yang telah dibentuk sejak 2008 silam ini terus memperlihatkan perkembangannya. Khususnya, dalam hal memberdayaan perekonomian karyawan.

“Saya amat sangat dengan perkembangan Kopkar PTMT ini, dan tentunya akan mendukung setiap kegiatan karyawan baik dalam organisasi derikat pekerja maupun organisasi pemberdayaan ekonomi para karyawan melalui koperasi,” terangnya, Senin (8/2/2021).

Pada prinsipnya, lanjut Hasan, perusahaan mengapresiasi dan akan terus memberikan dkungan untuk pemberdayaan dalam peningkatan Plperekonomian dan kesejahteraan melalaui KOPKAR di PTMT.

“Saya menghimbau kepada Seluruh Karyawan PT. MT untuk tidak terlibat pinjaman online, atau rentenir yang dapat merugikan, bila ada kepentinga atau kebutuhan ekonomi supaya Memanfaatkan Keberadaan KOPKAR PTMT,” tutupnya.

Sementara itu, Ketua RAT Kopkar PT MT, Rusdi menambahkan, dalam RAT ini telah disampaikan Laporan Pertanggungjawaban (Lpj) Pengurus periode 2020, dan mengumumkan SHU tahun 2020 sebesar Rp.776.526.988

“Dalam RAT ini juga disepakati penggantian pengurus antara lain sekretaris, bendahara dan dewan pengawas,” pungkasnya. (upi)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *