BP Jamsostek Sukabumi Gelar Employee Volunteering

Seluruh manajemen BPJS Ketenagakerjaan Sukabumi usai bersih-bersih Masjid Agung

SUKABUMI, RADARSUKABUMI.com – Badan Penyelanggara Jaminan Sosial Ketenagakerjaan atau BP Jamsostek Cabang Sukabumi menggelar kegiatan employee volunteering. Hal tersebut, dilakukan sebagai bentuk kepedulian sosial terhadap masyarakat sekitar, yakni bertempat di Masjid Agung Kota Sukabumi, belum lama ini.

Dimulai dengan salat subuh berjamaah dilanjutkan membagi-bagikan sebanyak 250 nasi kotak beserta air teh hangat kepada seluruh jamaah Masjid Agung Kota Sukabumi.

Bacaan Lainnya

Seluruh pegawai BP Jamsostek Sukabumi melakukan aksi bersih-bersih dibeberapa bagian masjid yang kotor. Di mulai dari halaman parkir depan dan samping sampai taman yang berada dalam kawasan masjid.

Tentunya untuk menciptakan suasana yang bersih dan nyaman di lingkungan masjid agar dapat mendukung para jamaah yang ingin beribadah bisa lebih khusyuk dan ikhlas.

Kepala Kantor BPJS Ketenagakerjaan Cabang Sukabumi, Emir Syarif Ismel mengatakan, kegiatan ini adalah wujud kepedulian sosial terhadap lingkungan sekitar. “Selain itu juga untuk mempererat tali silaturahmi BP Jamsostek Cabang Sukabumi dengan masyarakat sekitar,” kata Emir.

Selain itu, imbuh Emir, kegiatan ini pun untuk menumbuhkan kesadaran warga sekitar untuk terus peduli dengan kondisi kebersihan dan keindahan masjid. “Karena kebersihan merupakan bagian daripada iman,” tutur Emir.

Di tempat terpisah, Plt Ketua DKM Masjid Agung Kota Sukabumi Cecep Mansur mengucapkan terima kasih kepada BP Jamsostek Cabang Sukabumi.

“Saya pribadi dan atas nama seluruh pengurus DKM Masjid Agung Kota Sukabumi mengucapkan hatur nuhun kepada BP Jamsostek dengan kegiatan ini. Semoga menjadi berkah dan ladang ibadah bagi kita semua, serta mendapat gantinya dari Allah SWT,” ucap Cecep.

(adv/izo/rs)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *