Sisi Positif dari Virus Corona, Bumi jadi Lebih Indah

RADARSUKABUMI.com – Virus corona atau COVID-19 di hampir seluruh negara dunia memang menyebabkan kebiasaan masyarakat berubah drastis.

Korban akibat wabah ini juga semakin hari semakin bertambah, seolah masyarakat dunia tengah mengalami mimpi buruk dengan adanya pandemi virus corona.

Bacaan Lainnya

Tapi nih tipstrenners, meski terdapat dampak negatif yang cukup mengerikan. Wabah ini juga ternyata membawa dampak positif terutama bagi keadaan bumi.

Benar sekali, bumi menjadi lebih indah dengan keindahan alam yang kembali sehat. Nah berikut dampak positif adanya wabah virus corona yang terjadi pada bumi.

1. Polusi Menurun

Karena pandemi virus corona ini, sebagian besar negara meminta masyarakat untuk tetap berada dan melakukan segala aktivitas di rumah.

Hal ini tentu membuat tingkat konsumsi bahan bakar fosil pun menurun. Dan ini tentu baik untuk Bumi, karena polusi kadar nitrogen dioksida di udara menurun.

2. Ikan Pari Muncul di Permukaan

Bukan hanya itu saja, dampak positif dari virus corona lainnya adalah kemunculan kelompok ikan pari yang terlihat jelas oleh penduduk Dubai di Marina Dubai.

Kemunculan kelompok ikan pari tersebut dikarenakan berkurangnya wisatawan yang berkumpul di habitat alami.

3. Memperbaiki Lapisan Ozon

Komponen paling penting yang menyebabkan lapisan ozon berlubang adalah penggunaan gas chlorofluorocarbon (CFC) yang digunakan di dalam kulkas dan semprotan.

Adanya pandemi ini memperbaiki dan menyelamatkan lapisan ozon.

Jadi ada senang dan ada juga sedihnya ya tipstrenners, tapi semoga wabah ini cepat berlalu dan tipstrenners semua diberikan kesehatan. (pojoksatu/izo/rs)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *