Santri Al-Amin Ditemukan, 25 KM Dari Lokasi Kejadian

Tim SAR gabungan saat mengevakuasi jenazah Muhammad Akbar (15), santri Al-Amin Cicurug.

RADARSUKABUMI.com – Upaya penyisiran yang dilakukan tim SAR gabungan terhadap Muhammad Akbar (15), santri Al-Amin Cicurug yang terseret di Sungai Cibeber pada hari ke empat akhirnya membuahkan hasil.

Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Jakarta selaku SAR Mission Coordinator (SMC) dalam operasi SAR, Hendra Sudirman menerangkan, korban tenggelam di Kali Cibeber ditemukan dalam keadaan meninggal dunia. Korban ditemukan pada radius 25 KM dari lokasi kadian tepatnya berada di daerah Kecamatan Warung Kiara, Kabupaten Sukabumi.

Bacaan Lainnya

“Korban ditemukan sekitar pukul 16.55 WIB sore tadi kemudian langsung dievakuasi menuju RS.Sekarwangi untuk mendapatkan proses selanjutnya,” jelas Hendra dalam rilis yang diterima Radarsukabumi.com, Jumat (14/8/2020).

Sebelumnya, tim SAR gabungan melakukan pencarian dengan membagi are pencarian menjadi tiga SRU, dimana SRU pertama melakukan penyisiran menggunakan rafting boat dari LKP hingga daerah Kaso Landeuh sejauh 6 KM, kemudian SRU kedua melakukan penyisiran menggunakan rafting boat dari Kaso Landeuh hingga daerah Bojongkokosan sejauh 4 KM, dan SRU ketiga melakukan penyisiran secara visual melalui jalur darat dari LKP sejauh 2 Km.

” Operasi SAR pada hari ini melibatkan kurang lebih puluhan personil SAR gabungan yang terdiri dari Pos SAR Sukabumi, Polsek Cicurug, Babinsa Nangerang, Babinkamtibmas Nangerang, BPBD kab.Sukabumi, Damkar Cicurug, PMI Kab. Sukabumi, Satpol PP Cicurug, Relawan Doa, SAR Khatulistiwa, MAPALA CBI, Pramuka Peduli Kab.Sukabumi, Aqua Rescue, IEA Sukabumi, PDC, SISPALA Semut, Voulenter Phantera, AERI, Sarda Kab.Sukabumi, Paguyuban Ambulance Sukabumi, Relawan ASC, Laskar FPI, Sehati Sukabumi, Catatan Cakrawala Cidahu, Ruang peduli, kopel, Bagana banser, serta masyarakat setempat,” bebernya.

Diketahui korban atas nama Muhammad Akbar (15) dikabarkan terseret arus Kali Cibeber pada selasa (11/8) petang sekitar pukul 17.00 WIB tepatnya di kawasan Nangerang, Kecamatan Cicurug, Kabupaten Sukabumi.

Korban bersama teman-temannya sedang bermain air di pinggiran kali, beberapa saat kemudian korban melompat ke dalam kali hingga akhirnya terseret arus karena pada saat itu kondisi di lokasi kejadian diguyur hujan dan alirannya cukup deras. Teman-temannya hendak menolong korban namun naas korban lebih dulu terseret dan menghilang.(upi)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *