Ratusan Relawan RAI Dikumpulkan

ANTUSIAS : Ratusan anggota PAC dari Kota dan Kabupaten Sukabumi RAI Heri Gunawan, saat mengikuti silaturahmi, kemarin (30/12). FOTO : DENDI/RADAR SUKABUMI

Dirinya berharap, struktural partai yang mengarah ke bawah, antara ranting, PAC dan DPC yang ada di daerah pemilih (Dapil) masing-masing, dapat menjalin komunikasi yang harmonis dan sinergis.

“Dalam tahun politik ini, kita akan mengumpulkan barisan dan sama-sama melangkah untuk memenangkan Gerindra pada Pilpres. Makanya, dalam silaturahmi menjelang akhir tahun ini, saya berikan Alat Peraga Kampanye (APK) milik saya dan ini bisa menjadi contoh buat teman lainnya,” ujarnya.

Bacaan Lainnya

Masih ditempat yang sama, seorang Caleg Kabupaten Sukabumi, Dapil III, Hera Iskandar mengatakan, pihaknya sebagai kader Gerindra mengaku sangat mengapresiasi dengan sikap Heri Gunawan yang telah menyelenggarakan kegiatan silaturahmi pada akhir tahun ini.

“Saya sebagai kader Gerindra dan aktifis buruh sangat mengapresiasi baik dalam acara ini. Sebab, kegiatan ini selain untuk menjalin hubungan tali silaturahmi juga dapat dijadikan sebagai gerakan startegi politik untuk memenangkan perhelatan pada Pilpres dan Pileg 2019 nanti,” singkat Hera yang juga sebagai Ketua DPC Serikat Pekerja Nasional (SPN) Kabupaten Sukabumi.

 

(den/d)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *