SDN Brawijaya Kota Sukabumi Ajak Siswanya Eksplorasi Makanan dan Budaya

SDN Brawijaya Kota Sukabumi

SUKABUMI – SDN Brawijaya sukses menggelar kegiatan projek penguatan profil pelajar pancasil (P5) mengusung tema Kewirausahaan dan Kearifan lokal, Rabu (12/6/2024).

Kegiatan yang dilaksanakan di lingkungan sekolah tersebut digelar dalam rangka memperkuat karakter dan mengembangkan kompetensi siswa yang aktif dalam pembelajaran, mengembangkan keterampilan, sikap dan pengetahuan siswa yang dibutuhkan dalam mengerjakan proyek pada periode waktu tertentu serta memperlihatkan tanggung jawab dan kepedulian siswa terhadap isu di sekitar mereka sebagai salah satu bentuk hasil belajar.

Bacaan Lainnya

” Melalui kegiatan ini juga siswa dapat menghargai proses belajar dan bangga dengan hasil pencapaian yang telah diupayakan secara optimal,” terang Kepala SDN Brawijaya Histato Dayanto Kobasah kepada Radar Sukabumi.

Histato mengatakan pelaksanaan P5 kali ini dilakukan di semester ke dua.

Sama seperti tahun sebelumnya kegiatan P5 melibatkan seluruh siswa kelas 1,2, 4 dan 5 serta kelas 3 untuk melakukan adaptasi Kurikulum Merdeka yang akan dilaksanakan pada tahun pelajaran tahun 2024/2025.

Dimana dalam pelaksanaannya para siswa  menampilkan Hasil P5 sesuai tema kewirausahaan dan kearifan lokal seperti diantaranya kearifan lokal yang berkaitan erat dengan suatu budaya yang menjadi ciri khas kehidupan masyarakat Kota Sukabumi.

“Alhamdulillah para siswa antusias mengikuti kegiatan ini mereka bersemangat mengeksplorasi makanan olahan dan budaya tradisional khas Sukabumi,” pungkasnya. (wdy)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *