Hujan Guyur Bogor, 3.200 Rumah Perum Vila Nusa Indah Bojongkulur Terendam Banjir

Perumahan Vila Nusa Indah
Kondisi salah satu ruas jalan di kawasan Perumahan Vila Nusa Indah Kabupaten Bogor, setelah terendam banjir pada 2021 lalu. Foto: Yogi Faisal/JPNN

KABUPATEN BOGOR – Hujan deras yang mengguyur sejumlah wilayah di Kabupaten Bogor pada Rabu (16/2) malam, membuat 3.200 rumah di Perumahan Vila Nusa Indah, Desa Bojongkulur, Kecamatan Gunungputri, Kabupaten Bogor terendam banjir.

Ketua Komunitas Peduli Sungai Cileungsi Cikeas (KP2C) Puarman mengatakan, banjir yang melanda Perumahan Vila Nusa Indah terjadi akibat luapan Suangai Cileungsi pada Rabu (16/2) kemarin.

Bacaan Lainnya

Berdasarkan data KP2C pada pukul 22.00 WIB, Sungai Cileungsi berada pada Siaga 1 dengan tinggi muka air (TMA) 400 cm dari normal TMA 100 cm.

“Sementara di titik pertemuan Sungai Cileungsi dan Sungai Cikeas, juga dalam kondisi siaga 1 dengan TMA mencapai 710 cm dari normal 350 cm,” katanya, pada Kamis (17/2).

Puarman menuturkan, banjir yang merendam 3.200 rumah di Perumahan Nusa Indah melanda 18 RW yang meliputi Perumahan Vila Nusa Indah 1 dan Vila Nusa Indah 2 dengan ketinggian banjir berbeda-beda.

“Ada yang banjirnya sekitar 130 cm, ada juga yang 160 cm. Tidak ada korban jiwa tapi 2.852 keluarga terdampak,” ujarnya.

Menyusutnya air di lokasi banjir lantaran TMA aliran sungai Cileungsi juga berkurang sekitar pukul 02.00 WIB.

Sementara kondisi Sungai Cileungsi saat ini dalam kondisi normal dengan TMA 60 cm. Sungain Cikeas juga dalam kondisi normal dengan TMA 160 cm.

“Untuk pertemuan Sungai Cileungsi dan Sungai Cikeas berada dalam Siaga 2 dengan TMA 480 sentimeter,” tutupnya. (mar7/jpnn)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *