Cerita Otang, 24 Tahun Jadi Penjahit di Cargo Factory Outlet Bandung, Hasilnya: Alhamdulillah

Kang Otang
Kang Otang (55), 24 tahun menajdi penjahit di teras Cargo Factory Outlet, Kota Bandung. (foto: ron's/ Radar Sukabumi)

RADAR SUKABUMI – Bagi pencinta fashion kekinian mungkin tak ada yang tak kenal dengan nama Cargo Factory Outlate yang berlokasi di jalan Diponegoro N0. 30, Kota Bandung, Jawa Barat (Jabar).

Berdiri sejak tahun 2000 lalu hingga kini, Cargo Factory Outlet ini masih cukup ramai dikunjungi pembeli baik warga Bandung (Jabar) maupun dari berbagai daerah di Indonesia.

Karena di Cargo Factory Outlet beragam jenis pakaian termasuk yang limited edition, seperti baju, celana, jaket hingga sepatu. Mulai dari ukuran dewasa, remaja hingga anak-anak tersedia di Cargo Factory Outlet.

Namun siapa sangka diteras Cargo Factory Outlet tersebut terdapat penjahit pakaian yang berpengalaman puluhan tahun atau sejak pertama kali Cargo Factory Outlet beroperasi.

Dia adalah Otang atau biasa disapa Kang Otang. Pria berusia 55 tahun ini, asli dari Kabupaten Garut (Jabar), sosoknya santai dan ramah senyum begitu melekat pada Kang Otang yang mempunyai tiga orang anak ini.

Ia bercerita sudah 24 tahun, menjadi penjahit pakaian di Cargo Factory Outlet ini. Keramahannya pula membuat para konsumen/pembeli beragam pakaian di Cargo Factory Outlet kerap menjadi pelanggannya.

Keahliannya pun dapat dengan mudah merombak pakaian yang ukurannya besar lalu diperkecil maupun sekedar memotong celana yang kepanjangan, soal ongkos jahitnya sangat terjangkau, yakni hanya Rp 10-15 ribu saja.

“Ya, untuk memotong celana panjang tarifnya Rp10 ribu dan untuk merombak pakaian Rp15 ribu saja,” ucap Kang Otang dalam perbincangan dengan Radar Sukabumi, Rabu (3/7/2024) malam.

Menurut Kang Otang, dirinya biasa buka sekitar pukul 11.00 WIB hingga pukul 21.00 WIB. Dalam waktu tersebut rata-rata ia dapat 20 (pcs) jenis pakaian yang minta dijahitkan dari para konsumen Cargo Factory Outlet.

Dari usaha menjahit itu pula, pria bertubuh mungil ini mampu membeli sebuah rumah untuk tempat tinggal anak dan isterinya, di kawasan Cihampelas, Kota Bandung, ungkapnya.

“Alhamdulillah dari hasil kerja menjahit disini (Cargo Factory Outlet), saya sudah tidak ngontrak rumah lagi. Walau sederhana tapi rumah milik sendiri,” tutur Kang Otang, beranjak pulang karena sudah larut malam.

Elly (40) salah satu konsumen warga Kota Bandung ini,mengaku lumayan sering belanja pakaian di Cargo Factory Outlet ini, dan setiap kali akan merombak pakaian yang dibeli dirinya selalu ke penjahit di teras Cargo ini.

“Saya selalu menjahit pakaian disini. Selain ongkosnya terjangkau, juga jahitannya rapih dan cepat,” tutur Elly.

Begitu pula penuturan Cak Tagok (50) sengaja datang dari Purwakarta, hanya sekedar ingin memotong celana panjangnya ke penjahit Kang Otang di Cargo Factory Outlet. “Tarifnya murah, jahitannya rapih dan cepat/bisa ditunggu,” ucapnya singkat. (Ron)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *