Koramil 0705 Melaksanakan Penghijauan bersama Polsek Sukabumi, PMI dan Komunitas Rakom Pelangi

Koramil 0705 dan Polsek Sukabumi menanam pohon di sepanjang pinggir jalan menuju tempat wisata Pondok Halimun.

SUKABUMI – Koramil 0705 Kecamatan Sukabumi, Polsek Kecamatan Sukabumi bersama PMI dan Radio Komukasi Pelangi melaksakan penghijauan dengan melakukan penanaman pohon mahoni, ketapang,trembesi di sepanjang pinggir jalan menuju tempat wisata Pondok Halimun, desa Perbawati, Kecamatan Sukabumi, Sabtu (18/01/2020).

Penanaman pohon ini diikuti oleh Koramil 0705/Kecamatan Sukabumi, Polsek Sukabumi, Unsur Kecamatan Sukabumi, PMI Relawan, Aparat Desa, Pramuka SWK, paguyuban Rakom Pelangi, dan masyarakat Kp Nagrog desa Perbawati Kecamatan Sukabumi.

Bacaan Lainnya

Danramil 0705 Kecamatan Sukabumi Kapten Inf Akhmad Samas menyampaikan, kegiatan ini dilaksanakan sebagai upaya mendukung program penghijauan yang dicanangkan pemerintah maupun oleh TNI AD melalui teritorialnya.

Melalui penghijauan diharapkan dapat memberikan manfaat bagi keseimbangan alam. Menanam pohon sama juga dengan menghijaukan kembali alam, dengan demikian lingkungan akan menjadi sejuk, segar, asri dan mencegah terjadinya longsor, jelas Ahmad Samas.

“Tidak hanya itu saja melainkan masih banyak lagi manfaat yang diperoleh. Momen ini dapat juga sebagai wahana mengingatkan kita untuk mencintai alam, dengan mencintai alam maka kehidupan akan nyaman,” kata dia.

“Pohon yang sudah ditanam sekarang sama juga menabung untuk hari depan, suatu saat nanti kalau sudah besar dapat dimanfaatkan untuk kepentingan bersama masyarakat ,” tambahnya.

Sementara itu, Ketua PMI kab Sukabumi mengatakan bahwa akar tanaman pohon yang kuat akan memperkokoh kondisi tanah sehingga akan menahan terjadinya longsor diwaktu penghujan akar pohon-pohon akan menyerap air, sabagai cadangan nanti kalau musim kemarau, sehingga air tidak sulit.

Kegiatan yang berlangsung mulai pagi itu diikuti oleh 57 orang dari Instansi Pemerintah dan lapisan masyarakat Kecamatan Sukabumi secara bersama-sama menanam pohon dengan penuh semangat dan keceriaan. Ini dibuktikan dengan pekerjaan yang selesai dalam waktu singkat tanpa bertele-tele.

Kekompakan, kebersamaan mencerminkan sebuah persatuan yang akan menjadikan sebuah kekuatan yang sulit untuk di kalahkan. Demikian yang ditunjukan oleh warga masyarakat dalam kehidupan sehari-hari. (Zen)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *