S-mart Ditarget Hadir Disetiap Kelurahan

Wakil Walikota Sukabumi, Andri Setiawan Hamami foto bersama dengan sejumlah unsur usai rapat pengembangan S-mart di Kantor Dinas Koperasi Perdagangan Usaha Kecil Menengah dan Perindustrian Kota Suakbumi.

SUKABUMI – Pemerintah Kota Sukabumi terus mendorong pengembangan Sukabumi mart (S-mart). Bahkan, kedepan S-mart ditargetkan bakal hadir disetiap kelurahan di Kota Sukabumi.

Wakil Walikota Sukabumi, Andri Setiawan Hamami mengungkapkan, terus berkomitmen meningkatkan dan mengembangkan S-Mart. Hal itu, untuk lebih memberdayakan dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat, dengan meningkatkan dan mengembangkan usaha koperasi.

Bacaan Lainnya

“Pemerintah Kota Sukabumi akan senantiasa berupaya optimal mengupayakan dan melakukan kerja sama dengan berbagai pihak terkait dan masyarakat, untuk membentuk sekaligus meningkatkan dan mengembangkan S-Mart di Kota Sukabumi,” jelasnya belum lama ini.

Kedepan, lanjut Andri, S Mart ditarget hadir di semua kelurahan yang ada di Kota Sukabumi. Adapun mengenai kepemilikan modalnya, yakni 30 persen dari pihak ketiga, bisa BUMD atau Perusahaan Swasta, dan 70 persen milik masyarakat melalui koperasi, baik koperasi konvensional maupun koperasi syari’ah.

“Nantinya, setiap S-Mart yang ada di setiap kelurahan di Kota Sukabumi, akan diarahkan untuk terus membina sekaligus menopang dan mendorong warung-warung Sukabumi Kece,” ujarnya.

Program Sukabumi Kece ini, masih lanjut Andri, menindaklanjuti aspirasi masyarakat Kota Sukabumi, untuk menciptakan dan mencetak para pelaku usaha baru di Kota Sukabumi, termasuk inkubator pelaku bisnisnya, serta modal usaha, pendidikan, pelatihan, pendampingan dan pengembangannya.

“Berbagai program dan kebijakan ini untuk mencapai Visi Wali Kota dan Wakil Wali Kota Sukabumi, yakni Terwujudnya Kota Sukabumi yang Religius, Nyaman dan Sejahtera,” pungkasnya. (upi/d)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *