9 Tempat Nongkrong Anak Milenial Sukabumi yang Ngehits

Tempat nongkrong di Sukabumi

SUKABUMI, RADARSUKABUMI.com – Kota Sukabumi selalu menghadirkan nuansa yang eksotis, baik itu pada pagi, sore hingga malam hari. Nah buat kamu yang berwisata ke Sukabumi, butuh tempat tongkrongan Sukabumi yang asyik, ulasan berikut ini bisa jadi referensi terbaik.

Tempat-tempat ini akan menawarkan sejumlah hal buat kamu. Seperti rasa makanannya, sensasi minumannya, tempatnya yang instagramable, hingga pelayanannya. Soal harga, relatif murah kok. Don’t worry about it. Bisa dipastikan akan terjangkau dengan kocek kamu.

Bacaan Lainnya

Yuk di cek tempat tongkrongan Sukabumi yang asyik, berikut ini:

1. Like Earth Cafe

7 Kafe yang Asyik Buat Nongkrong di Kota Sukabumi
Like Earth Cafe

Like Earth Coffee menjadi salah satu kafe kekinian di Sukabumi yang terdapat di Jl.Syamsudin SH No. 20. Kafe yang diresmikan pada tahun 2018 ini menyediakan berbagai macam makanan western dan kopi yang nikmat tentunya. Sedangkan interior yang dihadirkan dalam kafe ini mengusung tema modern dan industri dengan adanya corak gravity pada beberapa bagian ruangan yang pas banget buat anak muda. Bagi kamu yang ingin berkunjung, Like Earth Coffee ini sudah buka sejak Pukul 10.30 sampai 23.00 WIB.

2. Buttler Bar & Bistro

Buttler Bar & Bistro

Bertempat di Jalan Siliwangi Nomor 111, Cikole, tempat ini sangat cocok untuk ditongkrongin para milenial. Kekinian dan sangat instagramable. Kafe ini bisa dibilang yang cukup ngehits di Sukabumi. Dengan uang Rp 25.000 kamu bisa nikmatin segala yang ada di Buttler Bar & Bistro. Kafe ini buka dari 11.00 hingga 00.00 (Sabtu dan Minggu)

3. D’Green Cafe & Resto

7 Kafe yang Asyik Buat Nongkrong di Kota Sukabumi
D’Green Cafe & Resto

D’Green Cafe & Resto adalah kafe berkonsep taman yang terletak di sebelah utara Kota Sukabumi, tepatnya di Jl.Selabintana No.54, Cikole. Kafe ini memiliki ruangan indoor dan semi-outdoor yang terdapat di belakang, di samping itu kafe dan resto ini juga bisa disewa untuk beragam acara. Sementara menu yang ditawarkan dalam kafe ini sangat beragam mulai dari makanan western hingga chinese. Untuk jam buka, D’Green Cafe & Resto ini sudah buka sejak pukul 11.00 hingga 23.00 WIB.

4. Praline Coffee & Patisserie

7 Kafe yang Asyik Buat Nongkrong di Kota Sukabumi
Praline Coffee & Patisserie

Praline Coffee & Patisserie merupakan kafe terletak di Hotel Anugrah yang berlokasi di Jl. Surya Kencana No.82, Cikole. Konsep yang dihadirkan dalam kafe ini berupa industri dengan gaya interior yang modern dan glassy. Sedangkan menu yang ditawarkan dalam kafe ini sangat beragam yang didominasi oleh hidangan western. Jam buka Praline Coffee & Patisserie ini pada pukul 10.00 hingga 23.00 WIB.

5. Brunch Recipe

Brunc Recipe

Tempat tongkrongan di Sukabumi yang berdiri sejak lima tahun silam ini masih eksis loh sampai sekarang. Brunch Recipe berada di Jalan Suryakencana Nomor 47, Cikkole yang mengusung tema vintage. So, worh it lah untuk kebutuhan selfie karena tempatnya instagramable pisan. Hanya dengan uang Rp 25.000 saja, kamu sudah bisa menikmati segala yang ada di kafe yang buka dari pukul 10.00 hingga 20.30 WIB ini. Di sini kamu bakal disajikan menu makanan dan minuman western.

6. Logo House & Food Bar

7 Kafe yang Asyik Buat Nongkrong di Kota Sukabumi
Logo House & Food Bar

Selanjutnya terdapat kafe kekinian yang berada di Jl. Siliwangi No.49, Cikole bernama Logo House & Food Bar, yang mana tidak jauh dari area pusat kota. Kafe satu ini memiliki tema modern yang dikhususkan untuk anak muda. Selain itu kafe ini juga tergabung dengan distro yang menghadirkan beragam pakaian kekinian. Bagi yang ingin berkunjung, Logo House & Food Bar sudah buka pada pukul 10.00 hingga 22.00 WIB

7. Allegra Cafe

7 Kafe yang Asyik Buat Nongkrong di Kota Sukabumi
Allegra Cafe

Allegra Cafe adalah kafe berlokasi di Surya Kencana, Cikole yang tidak jauh dari Hotel Anugrah. Kafe yang baru diresmikan pada akhir tahun 2017 ini menghadirkan konsep modern menarik dengan suasana nyaman. Sedangkan menu yang disajikan berupa masakan barat dan fusion yang enak. Kafe ini sudah buka sejak pukul 11.00 sampai 21.00 WIB, sementara untuk hari Jumat dan Sabtu tutup pada pukul 23.00 WIB.

8. C’Kopi Gaud

C’Kopi Gaud

Nah buat kamu yang hobi minum kopi, kafe C’Kopi Gaud ini salah satu rekomendasi yang ngehits. Kafe ini terletak di Jalan A Yani Nomor 39, Cikole buka dari pukul 09.00 hingga 02.00 guys. Ya, kamu bisa menikmati suasana tengah malah Kota Sukabumi yang memorable pisan. Di tempat ini biasa ditongkrongin para pecinta kopi. Cukup Rp 20.000 saja, kamu bisa minum kopi di kafe yang kece ini.

9. Red Brick Cafe

7 Kafe yang Asyik Buat Nongkrong di Kota Sukabumi
Red Brick Cafe

Terakhir terdapat Red Brick Cafe yang bertempat di sebelah selatan Kota Sukabumi, tepatnya di Jl. Pelabuhan II, Citamiang. Sesuai dengan namanya, kafe ini menghadirkan nuansa merah kecoklatan sesuai warna dari bata merah, dipadu dengan berbagai ornamen serta penataan yang serasi. Menu yang disajikan di kafe ini sangat beragam, mulai dari main course hingga dessert yang nikmat pastinya. Untuk yang ingin berkunjung, Red Brick Cafe ini sudah buka sejak pagi hari pada pukul 9.00 hingga 22.00 WIB.

(int/izo/rs)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *