Soal Bioskop Moviplex, Hipmi Kota Sukabumi: Otomatis PAD Bertambah

Bioskop Moviplex

SUKABUMI, RADARSUKABUMI.com – Ketua Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (Hipmi) Kota Sukabumi Raden Koesumo Hutaripto merespons dan menyambut sangat baik rencana pembangunan bioskop di Kota Sukabumi.

Menurut pria yang karib disapa Kang Raden itu, hadirnya bioskop akan kian mendongkrak sektor pariwisata di Kota Sukabumi. Sebab sejauh ini warga Sukabumi yang ingin menonton film harus ke Bogor atau Bandung.

Bacaan Lainnya

“Saya sebagai pengusaha menyambut baik. Karena kalau tidak ada bioskop tentu sangat disayangkan sekali. Banyak warga Kota Sukabumi berduyun-duyun ke kota terdekat, baik itu Bogor atau Bandung,” kata Raden kepada Radarsukabumi.com, Senin (23/9/2019).

Raden menjelaskan, dengan adanya bioskop yang kelak bernama Moviplex, maka pendapatan asli daerah atau PAD Kota Sukabumi otomatis terkena imbas. Sekadar gambaran, ketika saga film Avengers: End Game tayang, sekira ratusan warga Sukabumi berbondong-bondong bertolak ke Bogor atau Bandung untuk menonton film.

“Adanya bioskop di Sukabumi nanti berefek pada PAD yang seharusnya diterima Pemkot Sukabumi. Bukan ke daerah lain, seperti Bogor dan Bandung yang selama ini memiliki bioskop,” ujar Raden.

“Selain itu warga Kota Sukabumi harus mengeleuarkan biaya lebih untuk bisa menikmati pertunjukkan film di luar kota. Tentu saja kehadiran bioskop di Kota Sukabumi dapat mempermudah warga, menggairahkan perekonomian dan menambah PAD Pemkot Sukabumi juga,” lanjutnya.

Sementara itu, Direktur PT Sumber Kebajikan Abadi Agus Santoso mengatakan, pembangunan bioskop Moviplex diperkirakan akan selesai pada Desember 2019. Sedangkan untuk jadwal tayang pada Januari 2020 nanti.

“Yang membangakan, bioskop Moviplex di Sukabumi merupakan bioskop pertama dari Moviplex,” tutur dia.

Nah, sekadar informasi, Movieplex memang sangat awam. Namanya tak sesohor XXI, Cineplex 21 serta CGV. Agus menyebutkan, waktu premiere film pada bioskop Movieplex selalu bersamaan dengan bioskop dari brand tersebut.

“Yang pasti, untuk kualitas kita juga tidak kalah dengan XXI,” seru Agus.

Nantinya Movieplex Sukabumi memiliki tiga studio. Masing studio berkapasitas 150 hingga 200 kursi. Untuk harga tiket dibanderol Rp 25 ribu untuk weekdays dan Rp 35 ribu untuk weekend.

“Intinya Movieplex adalah bioskop yang lebih dari sekedar bioskop. Movieplex adalah bioskop modern yang memiliki visi dan misi untuk memberikan kepuasan pada para penonton melalui pelayanan dan pengalaman yang terbaik,” pungkas Agus.

(izo/rs)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *