Inilah Tampang Pembunuh Alumni IPB, Profesinya Sopir Angkutan

Polisi menggelandang seorang pria tersangka pembunuh alumni IPB di Mapolres Sukabumi Kota. (foto: Lupi/radarsukabumi.com)

SUKABUMI, RADARSUKABUMI.com – Terduga pelaku pembunuhan Amelia Ulfah (22), alumni IPB yang mayatnya ditemukan di Cibereum, Kota Sukabumi telah tiba di Mapolres Sukabumi Kota, Jumat (2/8/2019). Polisi berhasil menangkap pelaku di Cianjur dan langsung digelandang ke Sukabumi.

“Kami telah mengamankan terduga pelaku pembunuh Amelia. Pelaku adalah pria. Ditangkap di Cianjur,” kata Kapolres Sukabumi Kota AKBP Susatyo Purnomo Condro kepada wartawan.

Bacaan Lainnya

Pelaku diamankan beserta dengan barang bukti yaitu satu unit kendaraan umum jenis Colt mini putih dengan nopol F 7552 WA dan mobil pick up F 8472 WJ berwarna biru. Mobil pick up tersebut bermuatan tabung gas elpiji 3 kilogram.

Dari informasi yang dihimpun Radarsukabumi.com, pelaku merupakan sopir angkutan. Saat ini polisi sedang mengembangkan kasus pembunuhan tersebut.

Amelia ditemukan tewas di Kampung Bungbulang Salaeurih, RT 03, RW 05, Kelurahan Babakan, Kecamatan Cibeureum, Kota Sukabumi, Senin pagi (22/7) lalu, polisi langsung menerjunkan tim buser dan tim khusus untuk mengejar pelaku.

Dihari yang sama, salah seorang warga menemukan barang pribadi milik Amelia yang tergeletak di selokan kering tepatnya di pinggiran Jalan Raya Cianjur-Sukabumi, Kampung Pasir Tulang, RT 4 RW 9, Desa Gekbrong, Kecamatan Gekbrong, Kabupaten Cianjur yang kemudian diserahkan kepada polisi.

(izo/upi/rs)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *