114 Anggota Banser Digembleng

DIKLATSAR: Ratusan anggota Banser GP Ansor Kota Sukabumi saat mengikuti Diklatasar.

LEMBURSITU, RADARSUKABUMI.com – Sebanyak 114 anggota baru Barisan Serbaguna (Banser) Gerakan Pemuda Ansor Kota Sukabumi digembleng dalam pendidikan dan pelatihan dasar. Pasca pelatihan ini, anggota baru tersebut disiapkan untuk memperkuat nilai ahlussunah waljamaah anahdliyah dan nasionalisme.

Ketua GP Ansor Kota Sukabumi, Sudar Fauzi mengungkapkan, 114 anggota baru tersebut terdiri dari 70 anggota asli warga Kota Sukabumi dan sisanya merupakan rekomendasi dari cabang Kabupaten sukabumi, Cianjur dan Bogor.

Bacaan Lainnya

“Tujuan Diklatsar Banser ini merupakan Pewarisan Nilai Ahlussunah Waljamaah Anahdliyah dan Penguatan Nasionalisme di masyarakat Kota Sukabumi,’ ujarnya di pondok pesantren Al-muslim Mandiri Kibitay Rt 03/07 Kelurahan Situmekar, kepada Radar Sukabumi, kemarin (22/7).

Menurutnya, penguatan nila-nilai ke NUan di Kota Sukabumi, sebagai bentuk ikhtiar menangkal radiklaisme dan intolerasi yang akhir- akhir ini sering terjadi dan menjadi perbincangan di tengah-tengah masyarakat.

“GP Ansor harus mampu menangkal paham yang tidak sesuai dengan kesepakatan yang sudah final sejak berdirinya Negara ini.Tentunya, hal itu bisa terwujud dengan dukungan dari semua pihak. mengawal kiyainya, dan tetap satu komando dalam rangka menjaga keutuhan NKRI,” terangnya.

Tidak hanya itu, anggota Banser baru tersebut juga dilibatkan pada program Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) Membangun desa Kodim 0607 Kota Sukabumi. “Kami juga libatkan semua anggota baru ini pada program TMMD yang berlokasi di Tegalpanjang, Kelurahan Cikundul, Kecamatan Lembursitu,” pungkasnya.

 

(upi/d)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *