Pembangunan City Hub Dimantapkan

CIKOLE – Pembangunan City Hub di kawasan Terminal Tipe A KH Ahmad Sanusi Jalan Lingkar Selatan, Kecamatan Baros terus dimantapkan. Bahkan program yang digagas Pemerintah Pusat melalui Kementerian Perhubungan dengan Kementerian Keuangan itu mendapatkan apresiasi dari Pemerintah Kota Sukabumi (Pemkot). Rencananya pemkot akan membantu memperlancar pembangunan program tersebut.

“Kita akan bantu dari segi pelayanan perizinannya atau payung hukum yang diperlukan seperti Perda atau Perwal,” ujar Wakil Walikota Sukabumi, Andri Hamami, usai menghadiri rapat penajaman pembangunan SUkabumi City Hub di salah satu Hotel kawasan Jalan Siliwangi Kota Sukabumi, kemarin (24/6).
Andri sangat menyambut baik rencana pembangunan City Hub tersebut. Dengan begitu akan menunjang perekonomian di Kota Sukabumi.

Bacaan Lainnya

“Nanti di Terminal tipe A itu akan dibangun Mall, hotel sentra ekonomi lainnya,” ungkapnya.

Pembangunan City hub ini kan salah satu upaya untuk menyebarkan pusat-pusat keramaian yang selama ini hanya terfokus di pusat kota saja. Makanya Andri berharap pembangunanya mudah-mudahan bisa dipercepat, sehingga yang di idamkan oleh masyarakat mengenai pelayanan bisa terwujud secepatnya.

“Mudah-mudahan rapat penajaman ini ada kesepahaman antara kementrian perhubungan, kementrian keuangan termasuk investor yang akan membangun city hub tersebut,” tandasnya.

Sementara itu, Kepala Balai Penglola Transportasi Darat (BPTD) Wilayah IX Provinsi Jawa Barat, Agung Raharjo menjelaskan segala bentuk terminal yang dikelola oleh Kementerian Perhubungan (Kemenhub) ada peningkatan, sehingga kinerja pelayanan kepada masyarakat lebih baik, salah satunya dari sisi sarana fasilitas.

Apalagi tahun depan adalah masa kebangkitan untuk transportasi darat, makanya Kemenhub akan khususkan dulu di sektor terminal penumpang.

“Dengan dibangun Sukabumi City Hub merupakan salah satu bentuk perbaikan dalam melayani masyakrat. City Hub juga akan ada fasilitas pelayan terpadu, sehingga semua aktifitas masyarakat terkait pelayanan pemerintah, kegiatan bisnis, entertainmen smeuanya jadi satu,” jelasnya.

Dikatakannya, rapat ini lebih memaparkan wacana ivestor yang menawarkan dari sisi investasi, rapat juga dibahas dari sisi teknis perhubungan, dan sisi Kementerian Keuangannya juga.

” Kalau rapat ini memang keputusannya semua setuju untuk di kembangkan oleh swasta, tidak tertutup beberapa bulan kedepan juga akan segera dibangun,”katanya.

Kepala Dishub Kota Sukabumi Abdul Rachman mengatakan, pembangunan City Hub tersebut akan dibangun diatas lahan 3,8 hektare di dalam terminal Tipe A.

Dengan estimasi anggaran yang dibutuhkan sekitar Rp500 miliar sampai Rp700 miliar.

“Seluruh lahan Terminal Tipe A itu berjumlah 5,8 hektare. Jadi 3,8 di serahkan ke kementrian Perhubungan sesuai dengan undang-undang 23 dan sisanya oleh Pemkot Sukabumi. Jadi lahan City Hub itu didalam lahan yang dimiliki oleh Kemenhub,”pungkasnya.

(bal)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *