Satu Remaja Sukabumi Tenggelam di Pantai Istiqomah, Total Sudah 34 Korban

Riszki, remaja Sukabumi yang menjadi korban laka laut di Pantai Istiqomah Sukabumi, Minggu (16/6/2019). (foto: ist)

SUKABUMI, RADARSUKABUMI.com – Seorang remaja berusia 13 tahun menjadi korban kecelakaan laut di pantai selatan Sukabumi pada Minggu (16/6/2019) kemarin. Diketahui identitas korban bernama Riszki (13) warga Kampung Babakan RT 04/08, Kabandungan, Kabupaten Sukabumi.

Berdasarkan informasi yang diterima dari Balawisata Kabupaten Sukabumi, lokasi kejadian tenggelamnya korban tersebut di Pos Pantai Istiqomah pada pukul 14.47 WIB.

Bacaan Lainnya

“Kejadiannya pada Minggu siang. Diselamatkan oleh petugas lifeguard Balawisata,” kata Kepala Divisi Operasi dan SDM Balawisata Kabupaten Sukabumi Asep Edom Saepulloh kepada Radarsukabumi.com.

Asep menerangkan, total jumlah kasus kecelakaan laut di laut selatan Sukabumi berjumlah 18 kasus yang terdiri dari 34 orang korban. Satu dari ke-34 orang tersebut statusnya meninggal dunia pada Selasa (12/6/2019) di Pos Karang Hawu II / Kebon Kelapa.

“Untuk itu kami dari lifeguard Balawisata Kabupaten Sukabumi akan terus stand by apalagi kemungkinan minggu depan masih akan ada kunjungan wisatawan karena liburan kenaikan kelas,” ujar Asep Edom.

(izo/rs)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *