Agar Stok Tercukupi, Pegawai RSUD Sekarwangi Gelar Donor Darah

Para pegawai RSUD Sekarwangi Cibadak menggelar donor darah, Jumat (31/5/2019). (foto: Dendi/radarsukabumi.com)

SUKABUMI, RADARSUKABUMI.com – Puluhan petugas pada Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Sekarwangi, Cibadak, Kabupaten Sukabumi menggelar donor darah, Jumat (31/5/2019). Tujuannya agar stok kebutuhan darah tetap tercukupi selama Hari Raya Idul Fitri 1440 Hijriyah.

Direktur RSUD Sekarwangi, dr. Albani Nasution mengatakan, aksi sosial ini bertujuan selain untuk meningkatkan kepedulian terhadap sesama, juga untuk memberikan pelayanan yang lebih baik terhadap masyarakat khususnya di RSUD Sekarwangi dalam menghadapi libur lebaran dan cuti panjang.

Bacaan Lainnya

“Saat ini, stok darah di Unit Transpusi Darah (UTD) Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Sukabumi sangat minim. Untuk itu, dihari terkahir kerja pimpinan manajemen RSUD Sekarwangi, para kasi dan kabag termasuk direktur dan wakil Direktur melakukan donor darah,” jelas dr Albani kepada Radarsukabumi.com.

Aksi donor darah, sambung Albani, tidak hanya dapat membantu orang lain, tetapi juga dapat bermanfaat bagi kesehatan, bila dilakukan secara rutin dan teratur. “Dengan mendonorkan darah secara teratur akan membuat tubuh menjadi lebih fit,” timpalnya.

Kegiatan donor darah ini, ujar Albani, berhasil mengumpulkan darah sebanyak 65 labu dari berbagai golongan darah. “Hasil dari donor darah ini, nantinya akan dI drop ke RSUD Sekarwangi untuk mengantisipasi kebutuhan darah pada hari libur panjang,” pungkasnya.

(Den/izo/rs)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *