Camat Minta Perwal Penggunaan Anggaran

Camat Warudoyong, HR. Samiarto

SUKABUMI – Untuk mengantisipasi dan mencegah hal yang tidak diinginkan dalam Pengguna Anggaran (PA) maupun Kuasa Pengguna Anggaran (KPA) pada pelaksanaan Dana Kelurahan, Camat Warudoyong, HR. Samiarto meminta adanya Peraturan Walikota (Perwal).

Hal itu untuk memperkuat posisi PA dan KPA, sekaligus menjadi payung hukum dalam penggunaan dana kelurahan, apalagi yang melibatkan pihak ketiga. “Selama dilindungi ketentuan saya tidak akan takut,” ujar Samiarto, belum lama ini.

Dirinya pun membahas perhitungan waktu dan persoalan hukum saat pekerjaan dari anggaran dana kelurahan tersebut. Ia pun tidak menginginkan saat pembangunan nanti berjalan ada keterlambatan waktu atau tidak sesuai dengan ketentuan.

Tentunya hal tersebut bisa membahayakan posisi aparatnya di wilayah baik Lurah selaku KPA maupun para bendaharanya. “Namun disisi lain saya sangat apresiasi adanya tim pendamping Dana Kelurahan yang roadshow ke setiap Kecamatan, memberikan penjelasan dan pemahaman tentang tahapan pelaksanaan,” ujarnya.

Bahkan dirinya terus mengimbau seluruh aparatnya untuk bertanya kepada tim pendamping apabila masih belum memahami juklak dan juknis Dana Kelurahan tersebut.

“Adanya tim pendamping Dana Kelurahan setidaknya memberikan kenyamanan untuk kami. Karena kalau ada temuan penyelewengan hukum PA yang akan diperiksa pertama,”terang dia.

Lima Kelurahan yang ada di wilayah Kecamatan Warudoyong, seperti Kelurahan Warudoyong, Dayeuh Luhur, Nyomplong, Sukakarya dan Benteng, Kata Samiarto akan mempergunakan Dana Kelurahan yang berbeda sesuai dengan hasil kesepakatan yang tertuang dalam berita acara dalam Musrenbang Kelurahan.

Sebelumnya sambung dia, untuk Kelurahan Benteng yang lokasinya di kelilingi tiga aliran sungai, kerap terjadi banjir. Ia mengimbau Lurah Benteng, agar Dana Kelurahan di prioritaskan untuk menangani permasalahan banjir tersebut.

“Untuk penyerapan Dana Kelurahan kami sudah mempersiapkan kemana saja alokasinya sesuai dengan potensi kelemahan dan kekurangan di wilayah masing-masing. Yang pastinya para SDM kami sudah siap menjalankan amanah ini sesuai dengan kebutuhan prioritas yang dibutuhkan,”terangnya. (bal/d)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *