Hasil Pleno, Ketua Dewan Cianjur Jatah Gerindra ?

Pleno Rekapitulasi Suara Pemilu 2019 telah usai. Lalu kini siapa yang menguasai kursi di gedung DPRD Kabupaten Cianjur? Jika merujuk pada hasil penghitungan surat suara dan aturan peraih kursi dan suara terbanyak berhak menduduki jabatan pimpinan wakil rakyat tersebut.

Jumlah raihan suara dan alokasi kursi DPRD Kabupaten Cianjur Partai Gerindra sebanyak 11 kursi, disusul Partai Golkar 8 kursi, Partai Nasdem 6 kursi, Partai Demokrat 5 kursi, PDIP 5 kursi, PKB 5 kursi, PKS 5 kursi, PAN 3 kursi dan PPP 2 kursi jumlah 50 kursi.

Bacaan Lainnya

Partai Gerindra dengan 11 kursi berhak meraih kursi ketua DPRD dengan calon legislatifnya peraih suara terbanyak dikantongi Andri Suryadinata sebanyak 11,330 suara dari daerah pemilihan (dapil) 3 yang disusul Asep Deni Mulyadi meraih 7,798 suara dari dapil yang sama.

Partai Golkar meraih 8 kursi dan berhak menduduki wakil ketua DPRD yang diprediksi ditempati mantan ketua DPRD saat ini Deden Nasihin sebanyak 14,009 suara dari dapil 5 yang disusul Asep Iwan Gusniardi dari dapil 2 sebanyak 9,788 suara.

Wakil Ketua Dewan selanjutnya diprediksi diduduki legislator dari Partai Nasdem yang menempatkan 6 kursi dengan caleg suara terbanyak diraih Hj Asni Aprianti meraup 6,965 suara dari dapil 1 disusul oleh Muhammad Abdul Azis Sefudin yang meraup 6,908 suara dari dapil 2.

Wakil Ketua Dewan ketiga diprediksi diduduki oleh caleg Partai Demokrat yang menempatkan 5 kursi, jika melihat caleg yang meraih suara terbanyak oleh H Denny Aditya D dengan 7,778 suara dari dapil 1 dan disusul Hj Lika Nurhayati yang meraup 4,572 suara dari dapil 2.

Sedangkan partai peraih 5 kursi lainya seperti, PDIP, PKB dan PKS kemungkinan hanya menduduki caleg terpilihnya sebagai Ketua Komisi, Panitia Anggaran, Ketua Fraksi dan posisi lainnya di gedung dewan.

Jika merujuk pada jumlah suara per caleg yang meraih suara terbanyak adalah Deden Nasihin sebanyak 14,009 suara dari Partai Golkar, tetapi jumlah raihan kursi partai berlogo pohon beringin ini hanya menduduki suara kedua sehingga jabatan tersebut kemungkinan ditempati oleh Partai Gerindra yang meraih 11 kursi.

“Maka jika merujuk pada jumlah kursi terbanyak yaitu diraih Gerindra 11 kursi maka kursi dewan menjadi hak partai pimpinan Prabowo tersebut yang saat ini memiliki suara terbanyak diraih Andri Suryadinata sebanyak 11,330 suara,” kata Pengamat Politik Cianjur Ujang Yusup kepada Radar Cianjur.

Berdasarkan aturan pimpinan DPRD kabupaten/kota dipilih bersifat kolektif (kebersamaan) dan kolegial (kekeluargaan). Dipimpin oleh seorang Ketua DPRD Kabupaten/kota dan 2 dua orang wakil Ketua DPRD Kabupaten/kota untuk anggota dengan jumlah paling sedikit 20 orang dan 3 wakil Ketua DPRD Kabupaten/kota untuk anggota paling banyak 50 orang berasal dari partai politik berdasarkan urutan perolehan kursi terbanyak di DPRD.

Pimpinan DPRD terdiri atas 1 orang ketua dan 2 orang wakil ketua yang Ketua DPRD Kabupaten/kota ialah anggota DPRD yang berasal dari partai politik yang memperoleh kursi terbanyak pertama di DPRD.

Wakil Ketua DPRD Kabupaten/kota ialah anggota DPRD yang berasal dari partai politik yang memperoleh kursi terbanyak kedua, dan ketiga. Dalam hal terdapat lebih dari 1 partai politik yang memperoleh kursi terbanyak sama, ketua dan wakil ketua ditentukan berdasarkan urutan hasil perolehan suara terbanyak dalam pemilihan umum. Dalam hal terdapat lebih dari 1 partai politik yang memperoleh suara sama, ketua dan wakil ketua ditentukan berdasarkan persebaran perolehan suara.

(nag)

——-

PREDIKSI POSISI PIMPINAN DEWAN PERIODE 2019-2024

Ketua : Andri Suryadinata (Gerindra)-(Dapil 3/11,330 suara)
Wakil Ketua : Deden Nasihin (Golkar)-(Dapil 5/14,009 suara)
Wakil Ketua : Hj Asni Aprianti (Nasdem)-(Dapil 1/6,965 suara)
Wakil Ketua : H Denny Aditya D (Demokrat)-(Dapil 1/7,778 suara)

Ketua Komisi/Fraksi/Banggar

– SUSILAWATI, S.H. (Dapil 3/PDIP/7,970 suara)
– LEPI ALI FIRMANSYP.H (Dapil 5/PKB/6,987 suara)
– H. WILMAN SINGAWINATA (Dapil 3/PKS/6,134 suara)
– ALO HIDAYATULOH (Dapil 2/PAN/3,562 suara)
– Drs. H. ACENG ROMDON (Dapil 3/PPP/4,373 suara)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *