Pemkot Santuni Tukang Becak

SAMBUTAN: Walikota Suakbumi, Achmad Fahmi saat memberikan santunan kepada 305 penarik becak Kota Sukabumi.

CIKOLE – Pemerintah Kota Sukabumi memberikan santunan kepada ratusan penarik becak yang beroperasi di Kota Sukabumi. Santunan dilakukan, dalam rangka ucapan terimakasih dan kegiatan menjelang bulan suci Ramadan.

Walikota Sukabumi, Achmad Fahmi mengungkapkan, berbgai kebahagian dengan penarik becak merupakan agenda tahunan menjelang Ramadan. Pemerintah Kota Sukabumi menganggarkan khusus setiap tahunnya untuk para penarik becak tersebut.

Bacaan Lainnya

“Kegiatan ini sudah menjadi rutinan setiap tahun, sebagai ucapan rasa terimakasih dan berbagi kegiatan dengan tukang becak di Kota Sukabumi, ungkapnya, kemarin (2/5).

Kendati santunan yang berikan kepada 305 penarik becak itu tidak besar, namun hal itu merupakan kepeduliannya kepada para penarik becak tanggerang ikut terlibat menjaga kondusifitas Kota Sukabumi.

“Bantuan ini diberikan agar pengemudi becak bahagia dalam menyambut bulan suci Ramadhan yang tinggal beberapa hari lagi. Ia pun berpesan agar para pengemudi becak tetap berpuasa meskipun menarik becak,” terangnya.

Tidak hanya itu, kegiatan tersebut merupakan papajar atau tradisi menyambut bukan suci Ramadan. Pemkot juga mengucapkan terimakasih kepada para penarik becak yang telah ikut berkontribusi menciptakan suasana kondusif selama proses pemilu 2019.

“Meskipun dalam suasana sederhana, namun intinya silaturahmi antara pemda dan penarik becak dapat terus dijalin,” tutupnya.

Sementara itu, Pelaksana Tugas Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat Sekretariat Daerah Kota Sukabumi, Didin Syarifudin menambahkan, total anggaran yang dikucurkan untuk penarik becak mencapai Rp 35.075.000.

Di mana per orangnya mendapatkan bantuan Rp 115 ribu. “Program uang kadeudeuh untuk penarik becak ini sudah rutin dilakukan setiap tahunnya menjelang bulan Ramadan,” pungkasnya. (Upi/d)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *