GOW Beri Santunan Petugas DLH

Achmad Fahmi didampingi istri sekaligus Ketua TP PKK Kota Sukabumi, Fitri

CIKOLE — Memperingati Hari Kartini yang jatuh setiap tangga 21 April, Gabungan Organisasi Wanita (GOW) Kota Sukabumi, menggelar acara Peringatan Hari Kartini Tahun 2019 sekaligus HUT GOW ke- 22 serta HUT Kota Sukabumi yang ke- 105 di Gedung Wanita Kecamatan Cikole, Rabu (24/4).

Kegiatan yang dihadiri Walikota Sukabumi Achmad Fahmi dan Ibu Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Kota Sukabumi Fitri Hayati Fahmi mengangkat tema ‘Dengan Semangat Kartini Kita Tingkatkan Peran Perempuan Dalam Berkarya Dengan Tetap Mengutamakan Keluarga’.

Bacaan Lainnya

Selain acara seremonial, dalam kegiatan tersebut diadakan pula seminar mengenai peduli kanker serviks dan kesehatan reproduksi wanita.

Ketua TP PKK Kota Sukabumi, Fitri Hayati Fahmi menjelaskan, semangat Hari Kartini yang dimiliki harus dikembalikan lagi kepada diri sendiri. Kondisi saat ini banyak hal yang bisa menjatuhakan perempuan, dimanapun dan kapanpun.

Fitri menuturkan, setiap perempuan punya sejarah masing-masing, oleh sebab itu bersikaplah dengan sebaik-baiknya. Karena sikaplah yang akan menyelamatkan, yang akan menguatkan sebagai diri perempuan.

“Perempuan bagi saya pribadi yang menjadi tuntunan bukan tontongan. Saya berpesan kepada kaun perempuan bersinarlah, berhikmalah kuatkan keluarga kita, masyarakat, dan lingkungan. Karena negara kuat, negara sehat, akan menghasilkan negara yang maju,” tuturnya.

Disamping itu, Walikota Sukabumi Achmad Fahmi mengatakan, dunia merupakan kenikmatan dan juga perhiasan bagi semuanya, dan kenikmatan yang terbaik adalah pasangan istri yang sholehah.

Ia menegaskan, jika menyimak bagaimana dalam ajaran Islam Rasulullah menempatkan posisi wanita menjadi sesuatu yang luar biasa, perhisan terbaik salah satu dari kenikmatan dunia.

“Kan sudah jelas wanita ini sebagai perhiasan, makanya kita maknai bukan hanya emansipasinya, wanita itu boleh beraktifitas, boleh berkreasi, bahkan menjadi seorang pejabat memperlihatkan potensinya yang bisa dijadikan tuntunan,” jelasnya.

Sementara itu, Ketua GOW, Neti Kostaman, memaparkan kegiatan ini diharapkan dapat memotivasi perempuan agar mampu berkarya dan berkarier untuk memajukan Indonesia tanpa lupa atas kodratnya sebagai pendamping suami dan pendidik anak.

Selain kemeriahan acara HUT GOW dan perayaan Hari Kartini, Lomba Tumpeng yang diadakan panitia ikut memeriahkan acara. Tidak lupa untuk berbagi dan menebar kebaikan bagi sesama, GOW pun memberikan santunan kepada 25 orang pasukan kuning dari Dinas Lingkungan Hidup.

Ia berharap, GOW dapat memajukan hak-hak perempuan Kota Sukabumi supaya dapat ikut serta membangun Kota Sukabumi lebih baik dan sejahtera.

“Kebetulan kami akan melakukan musyawarah daerah untuk menentukan Ketua GOW yang baru, dan semoga siapaun Ketua GOWnya tetap akan bersinergi dengan pemerintah Kota Sukabumi yang saat ini dan tetap mengedepankan Visi Misi Walikota dan Wakil Walikota Sukabumi menuju Sukabumi yang Religius, Nyaman dan Sejahtera,” pungkasnya. (cr5/d)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *