Walikota ‘Haramkan’ Kegiatan Valentin di Sekolah

DOKUMENTASI: Sejumlah mahasiswa menggelar aksi menolak kegiatan hari valentin. DOK/RADAR SUKABUMI

CIKOLE – Walikota Sukabumi, Achmad Fahmi melarang berbagai bentuk perayaan valentin di lingkungan sekolah di Kota Sukabumi. Larangan tersebut, telah ditindaklanjutinya dengan meminta Dinas Pendidikan Kota Sukabumi untuk mengeluarkan surat edaran.

“Saya sudah meminta Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Sukabumi untuk mengeluarkan surat edaran tentang larangan perayaan valentin day di lingkungan sekolah,” jelasnya kepada Radar Sukabumi, kemarin (13/2).

Bacaan Lainnya

Selain itu, secara agama dan budaya ummat islam tidak mengenal konsep budaya valentin ini, karna hari kasih sayang ini harus dilakukan setiap hari oleh seluruh manusia.

“Intinya, jangan sampai ada perayaan valentin di sekolah, khususnya bagi para pelajar,” tutupnya.

Sementara itu, Sekretaris Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kota Sukabumi, Muhammad Kusoy menambahkan, selama perayaan tersrbut tidak melanggar akidah, kemungkaran dan kemaksiatan, perayaan valentin sah-sah saja dilakukan.

“Kalau menyangkut kemungkaran dan kemaksiatan itu dilarang keras dan tidak ada toleransi. Tapi, jika dilakukan dengan hal yang baik saya rasa tidak masalah,” tambahnya.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *