Cak Imin: Akar NU Kuat di Sukabumi

SAFARI POLITIK: Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar melakukan safari politiknya ke Ponpes Al-Masthuriyah, Kecamatan Cisaat, kemarin (14/1). FOTO : DENDI/RADAR SUKABUMI SAFARI POLITIK: Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar melakukan safari politiknya ke Ponpes Al-Masthuriyah, Kecamatan Cisaat, kemarin (14/1). FOTO : DENDI/RADAR SUKABUMI

SUKABUMI– Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar melakukan safari politiknya ke sejumlah Pondok Pesantren (Ponpes) di Sukabumi,kemarin (14/1). Mulai dari Ponpes Darul Ahkam, tepatnya di Kampung Panagogan, Desa Gunungendut, Kecamatan Kalapanunggal dan Ponpes Al-Masthuriyah, di Kampung Tipar, Desa Cibolangkaler, Kecamatan Cisaat.

Menurutnya, kunjungan tersebut sebagai salah satu bentuk upaya partai dalam menyongsong pesta demokrasi baik Pilpres maupun Pileg yang rencananya akan diselenggarakan pada 17 April 2019 mendatang. “Kita silaturahmi ke Ponpes Al-Masthuriyah.

Bacaan Lainnya

Karena, memang akar kekuatan Nahdlatul Ulama (NU) di Sukabumi berada disini,” jelas Muhaimin Iskandar usai melakukan safari politiknya di Ponpes Al-Masthuriyah, Cisaat, kemarin (14/1).Dalam kunjungan safari politiknya, pihaknya juga telah mensolidir kemajuan pondok pesantren di Sukabumi untuk mengetahui bagaimana bisa berhubungan dengan perkembangan tekhnologi dan informasi.

“Selain itu, kita akan mencoba memberikan pelatihan kepada para santri agar lebih maju dan kompetitif,” paparnya.Menurut pria yang akrab dipanggil Cak Imin tersebut, dalam agenda pemilu 2019, bahwa PKB akan terus melakukan pendekatan ke semua kalangan dan melakukan griliya politik, baik secara langsung maupun tidak langsung, baik melalui media maupun man to man.

“Insya Allah dengan para caleg yang bergerak terus kita tetap optimis. Untuk wilayah Jawa Barat, kita berada di posisi 3 besar. Sementara, untuk Pilpres di Jawa Barat, targetnya menang tipis,” imbuhnya.

Dirinya menambahkan, bahwa kantong suara untuk wilayah Jawa barat dari PKB adalah daerah Pantura, Indramayu, Cirebon, Subang, Parahyangan, Tasikmalaya, Garut. “Ya, untuk basis baru adalah daerah Sukabumi,” paparnya.

Sementara itu, Pimpinan Pondok Pesantren Al-Masthuriyah, KH. A Aziz Masthuro mengatakan, pihaknya menyatakan untuk Pilpres 2019 akan mendukung Jokowi dan memilih nomor 1. Karena pada 2014 lalu, ia juga telah memilih Jokowi. Terlebih lagi, saat ini Pasangan Jokowi ditambah dengan Wakil Presiden dari KH.

Maruf Amin yang merupakan orang NU dan turunan dari Syeh Nawawi Banten. “Alhamdulillah, saat ini Al-Masthuriyah kedatangan Pak Muhaimin sebagai Wakil Ketua MPR, tentunya kami sebagai warga Negara Republik Indonesia yang selalu ingin maju kedepan dan setiap tamu yang datang ke Al-Masthuriyah.

Apalagi kunjungannya dalam melaksanakan program pemerintah, kita sangat menyambut baik dan berterimakasih,” katanya.Kedatangan Ketua Umum PKB dalam melakukan safari politiknya ke Ponpes Al-Masthuriyah ini, dapat menjadi sebuah dorongan untuk keberadaan Ponpes yang tengah dipimpinnya tersebut.

“Kita selalu berdoa bagi para pejabat yang selalu datang ke Al-Masthuriyah ini, agar selalu dalam lindungannya Allah SWT. Sehingga programnya dapat dirasakan secara keseluruhan oleh masyarakat,” pungkasnya.

 

(den/d)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *