BRT Disiapkan Untuk Lingkar Selatan

Contoh kendaraan BRT yang akan dimiliki Pemerintah Kota Sukabumi.

Pemerintah Kota Sukabumi mendapatkan hibah lima unit bus rapid transit (BRT) dari pemerintah pusat.

Rencananua bus tersebut akan melayani rute Jalan Lingkar Selatan Sukabumi. “Saat ini jalur Lingkar Selatan belum dilintasi oleh angkutan umum, “ujar Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Sukabumi Abdul Rahman kepada wartawan, belum lama ini.

Bacaan Lainnya

Rencananya bus ini dioperasikan BRT di jalur yang belum dilayani angkot. Terutama di jalan lingka selatan Sukabumi mulai dari Cibolang Kecamatan Cisaat, Kabupaten Sukabumi hingga Cibeureum Kota Sukabumi. Rute yang dilintasi ungkap Abdul sepanjang 12.8 kilometer. Biaya transportasinya hanya dikenakan Rp 4 ribu per orang.

Sementara itu, Walikota Sukabumi Achmad Fahmi menambahkan, bus BRT Kota Sukabumi akan dioperasionalkan dengan menjalin kerjasama dan berkolaborasi dengan Pemerintah Kabupaten Sukabumi. “Operasionalnya akan menggunakan sebagian wilayah di Kabupaten Sukabumi,” akunya.

Pengoperasian bus ini ungkap Fahmi, tidak akan mengganggu trayek angkutan yang sudah ada seperti trayek angkot. Sehingga keberadan sarana ini akan membantu warga Sukabumi yang selama ini kesulitan mendapatkan moda transportasi di jalur tersebut.

Upaya ini lanjut Fahmi, sebagai bagian dari percepatan pembangunan transportasi. Sebelumnya transportasi menggunakan transportasi kecil dan. Namun sekarang ini menggunakan bus.

Harapannya kata Fahmi, kehadiran transportasi ini semakin mengurai angka kemacetan lalu lintas. Di mana warga beralih ke angkutan publik yang lebih nyaman dan menyenangkan untuk masyarakat. Hal ini menjadi salah satu semangat bagi Pemerintah Kota Sukabumi untuk terus melakukan pembenahan pembenahan di wilayah transportasi publik. (wahyu)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *