Alat Berat PU Disebarkan di Zona Rawan

Salah stap PU saat memperlihatkan alat berat yang biasa membantu menyingkirkan bongkahan longsoran, jika sewaktu-waktu kembali terjadi FOTO:RUDI//RADARSUKABUMI

RADARSUKABUMI.com, PALABUANRATU— Tidak mau lagi kesulitan saat bencana datang, Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kabupaten Sukabumi bersama Dinas Bina Marga Provinsi Jawa Barat, telah menyebarkan puluhan personil petugas kelapangan untuk mewaspadai kemungkinan terjadi bencana tanah longsoran dan amblesan dipelosok daerah Kabupaten Sukabumi.

Disamping menurunkan ratusan personil, PU dan Bina Marga Jabar telah menstandbykan sejumlah alat berat disejumlah titik rawan longsoran jalan diwilayah Kabupaten Sukabumi.

Bacaan Lainnya

“Meski bukan ranah PU untuk penanggulangan bencana. Namun PU siap membatu, sejak ada beberapa kali kejadian bencana tanah longsoran dan amblesan ruas jalan di Kabupaten Sukabumi, kami telah menyiagakan puluhan personil dan sejumlah alat berat berupa Kobelco besar maupun mini dan loader dan kendaraan drum truk disejumlah zona-zona rawan bencana, “kata Asep Jafar Kepala Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kabupaten Sukabumi, kepada koran ini, kemarin (08/01).

Potensi Bencana Sukabumi Komplit

Asep mengatakan tujuan disiagakan alat berat disejumlah zona rawan bencana Kabupaten Sukabumi, karena dalam musim hujan Ini, pastinya banyak jalan Kabupaten yang terkena dampak bencana longsor dan amblas.

“Guna menghadapi kemungkinan terjadi bencana tanah longsoran disejumlah titik rawan bencana, maka PU dan Bina Bina Marga telah menstandbykan alat berat. Dengan harapan bila tiba-tiba terjadi bencana tanah longsoran atau amblesan bisa cepat diatasi, ” ungkapnya.

1,4 Juta Hektar Lahan Dikepung Bencana

Pihaknya tidak mau sampai nantinya kecolongan disepanjang ruas jalan rawan bencana terjadi kejadian bencana sporadis serupa yang sama sekali tidak bisa terdeteksi. “Guna mencegah kemungkinan tersebut, maka petugas terus disiagakan dilapangan, ” katanya.

Untuk memperlancar arus transportasi diruas jalan berstatis Kabupaten Sukabumi, petugas secara bertahap akan terus melakukan perbaikan-perbaikan terhadap badan jalan yang rusak

. “Petugas sampai sekarang masih terus melakukan perbaikan badan jalan yang rusak akibat amblesan dan retakan,Dengan begitu diharapkan arus transportasi akan berjalan dengan lancar,”pungkasnya.(cr1/d)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *