Walikota Ajak Warga Doakan Korban Longsor

RADARSUKABUMI.com – CIKOLE- Walikota Sukabumi, Achmad Fahmi mengajak masyarakat Kota Sukabumi untuk mendoakan para korban terdampak bencana longsor yang terjadi di Kecamatan Cisolok, Kabupaten Sukabumi. Tidak hanya itu, orang nomor satu di Kota Sukabumi ini juga mengajak masyarakat untuk menyisihkan rezekinya bagi para korban melalui rekening milik pemerintah.

Walikota Sukabumi, Achmad Fahmi mengungkapkan, di tengah kebahagian menjemput optimisme tahun baru 2019, musibah menimpa warga Kecamatan Cisolok, Kabupaten Sukabumi. Maka daei itu, pihaknya mengajak agar mendoakan dan membantu para korban.

Bacaan Lainnya

“Kami (pemrintah Kota Sukabumi, red) turut berduka cita atas bencana longsor yang menimpa warga Cisolok, Semoga Allah SWT memberikan kesabaran dan ketabahan serta menguatkan kondisi saudara kita disana,” ungkapnya, kemarin (1/1).

Tidak hanya itu, pemerintah Kota Sukabumi berencana untuk membantu para korban terdampak bencana tersebut. Baik itu, berupa bantuan personal dan material kebutuhan para korban. “Tentunya akan kita bantu untuk meringankan para korban terdampak bencana,” aku dia.

Sementara itu, Kepala Bidang Rehabilitasi Sosial Dinas Sosial Kota Sukabumi, Aang Zaenuddin menambahkan, pihaknya melalui Tagana sudah mengirimkan dua personil ke lokasi bencana untuk melihat jenis kebutuhan para korban yang terdampak.

“Sudah berangkat dua personil dengan berapa kebutuhan bahan pokok, mereka nantinya akan melihat dan menginventarisir jenis kebutuhan lainnya,” ungkapnya.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *