RW Gelorakan Stop BAB Sembarangan

RADARSUKABUMI.com, CIKOLE-– Kesadaran masyarakat akan pentingannya kebersihan dan kesehatan mulai digalakan. Belum lama ini, sejumlah ketua rukun warga (RW) di Kota Sukabumi menggelar deklarasi sanitasi total setop buang air besar sembarangan.

Langkah itu dilakukan sebagai bagian dari upaya peningkatan derajat kesehatan di tengah masyarakat.

Bacaan Lainnya

Walikota Sukabumi Achmad Fahmi mengungkapkan, dalam deklarasi kali ini baru dilakukan oleh 12 ke RW-an yang siap dan mendeklarasikan stop buang air besar sembarangan. Dengan gerakan dan deklarasi ini ke depan tidak ada lagi wilayah Sukabumi yang tidak memiliki septic tank.

“Tahap awal baru 12 RW. Deklarasi sebagai upaya peningkatan derajat kesehatan di masyarakat,” ujar Fahmi.

Menurut Fahmi, bidang kesehatan merupakan salah satu pondasi pembangunan. Sehingga memerlukan kolaborasi antarpemangku kepentingan.

“Semua ajaran agama mengajarkan soal pentingnya kesehatan. Dalam ajaran Islam menyebutkan mukmin yang sehat, bugar, dan kuat jauh lebih dicintai dan lebih baik dibandingkan muslim yang lemah,” terangnya.

Untuk itu sambung Fahmi, dirinya mengajak semua pihak untuk peduli pada masalah kesehatan, maka akan melahirkan generasi yang sehat dan kuat. ” Ayo hidup sehat mulai dari kita,” pungkasnya. (*)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *