Jembatan Penghubung Dua Kecamatan Dibangun Kodim

RADARSUKABUMI.com, JAMPANGTENGAH – Setelah menunggu lama, akhirnya warga Desa Sirnasari, Kecamatan Pabuaran dan warga Desa Desa Bantarpanjang, Kecamatan Jampangtengah, kini bisa bernafas lega.

Soalnya, jembatan gantung yang sudah puluhan tahun didambakan untuk menghubungkan dua kecamatan ini akan dibangun oleh Kodim 0622 Kabupaten Sukabumi dari prpgram Corporate Social Responsibility (CSR) Telkomsel.

Bacaan Lainnya

Kepala Seksi (Kasi) Perencanaan Desa Sirnasari, Kecamatan Pabuaran, Fariruddin mengatakan, biaya untuk pembangunan jembatan gantung tersebut, menelan anggaran sekitar Rp300 juta.

“Rencana pembangunan ini, merupakan hasil dari kerjasama warga dan pemerintah Desa, khususnya kepedulian Koramil Jampangtengah dan Koramil Pancaran kepada warganya,” jelas Fariruddin kepada koran ini, kemarin (21/11).

Saat ini, sebelum jembatan gantung selesai dibangun, sambung Fariruddin, warga terpaksa harus menempuh jarak sejauh 5 sampai 10 kilometer apabila hendak ke area publik. Apalagi, saat ini tengah memasuki musim hujan, sehingga kondisi jalan berubah menjadi lumpur. “Semoga jembatan Tegalsangar ini, segera selesai dibangun. Sehingga keberadaannya dapat dimanfaatkan oleh warga dari dua kecamatan,” bebernya.

Danramil Kecamatan Pabuaran, Kapten Armed Witono, jembatan Tegalsangar yang melintasi Sungai Cikaso akan dibangun karena jembatan kondisinya sangat memprihatinkan. “Jembatan gantung dengan panjang 50 meter ini, hanya bisa dilalui kendaraan roda dua dan pejalan kaki saja,” jelas Kapten Armed Witono kepada Radar Sukabumi, kemarin (21/11).

Jembatan gantung untuk menghubungkan dua kecamatan tersebut, sengaja dibangun untuk mempermudahkan akses rutinitas masyarakat menuju tempat publik. Seperti, Puskesmas, pendidikan, pasar dan area publik lainnya.

“Jembatan ini, banyak manfaatnya untuk warga. Mereka tidak hanya mendistribusikan hasil pertaniaannya. Tapi keberadaan jembatan dipergunakan warga untuk menyalurkan sembilan bahan pokok (Sembako),” pungkasnya. (den/d)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *