Progam Bakti Pada Guru PT CPFI Gandeng

SUKABUMI–PT. Charoen Pokphand Indonesia melalui Charoen Pokpgand Foundation-Indonesia (CPFI) bekerjasama dengan Fakultas Psikologi Univesitas Diponegoro Semarang memberikan Progam Bakti Pada Guru dengan pengembangan diri bagi Guru yang “IDEAL”.

(Guru yang Inspiratif, Dedikatif, Empatik, dan ber Akhlak mulia dan berbudi Luhur) kepada 110 Guru SD dan SMP di wilayah Kabupaten Sukabumi yang dilaksanakan di Gedung Islamic Center Kota Sukabumi, Senin (22/10).

Sekjend Charoen Pokphand Foundation Indonesia ( CPFI ) Andi Magdalena Siadari mengatakan, kegiatan progam ini dilaksanakan sebagai wujud bakti kami kepada para guru untuk membantu pembentukan karakter ke-Indonesiaan bagi siswanya.

Progam ini menekankan sikap moral yang mewujudkan tekad untuk memberi yang terbaik kepada bangsa sebagai Guru IDEAL yang mampu menjadi dambaan peserta didik dan sosok guru yang mampu untuk menjadi panutan dan selalu memberikan keteladanan.

“Acara ini akan laksanakan selama 2 hari yaitu tanggal 22 – 23 Oktober 2018. Untuk 23 Oktober pesertanya guru-guru dari wilayah Kota Sukabumi,” ucapnya.

Melalui progam Bakti Pada ini kami berharap guru dapat mengintegrasikan nilai-nilai karakter dalam pembelajaran di kelas dan mampu mengelola manajemen kelas. Pembinaan oleh guru akan menjadi teladan utama pembentukan karakter generasi muda dalam usia mencari jati dirinya.

Dengan penguatan pendidikan karakter, generasi muda akan bisa memiliki jiwa kejuangan dan nilai-nilai identitas nasional yang kokoh dan terpatri sepanjang hayat dalam rangka menyongsong Generasi Emas Indonesia tahun 2045.

Sementara itu, Dekan Fakultas Psikologi Universitas Diponegoro Hastaningsih Sakti mengatakan, Undip memberikan pendampingan serta pelatihan kepada peserta dengan memberikan modul mengenai Guru IDEAL yang menjadi penguatan karakter pendidikan.

Oleh karena itu, peran guru menjadi sangat penting dalam pendidikan dan ia harus menjadi sosok yang mencerahkan, yang membuka alam dan pikir serta jiwa, memupuk nilai-nilai kasih sayang, nilai-nilai keteladanan, nilai-nilai perilaku, nilai-nilai moralitas, nilai-nilai kebhinnekaan. Inilah sejatinya pendidikan karakter yang menjadi inti dari pendidikan yang sesungguhnya.

Sekjend Charoen Pokphand Foundation Indonesia ( CPFI ) Andi Magdalena Siadari memberikan cindera mata kepada Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Sukabumi Maman Abdulrachman
Foto Bersama Tim Charoen Pokphand Foundation Indonesia ( CPFI ), Dekan Psikologi Universitas Dipenogoro (Undip) Semarang beserta para peserta guru-guru se Kabupaten Sukabumi
Dekan Fakultas Psikologi Universitas Diponegoro Hastaningsih Sakti saat memberikan materi tentang “Penguatan Pendidikan Karakter Guru Ideal” kepada peserta
Foto Bersama seluruh staf bersama Dekan Fakultas Psikologi Universitas Diponegoro dan Charoen Pokphand Foundation Indonesia ( CPFI )

 

(wdy)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *