120 Alat Bantu Disabilitas Diserahkan.

CIKOLE– Sebanyak 120 penyandang disabilitas asal Kota Sukabumi mendapatkan bantuan ratusan alat bantu pendengaran, tongkat dan kursi roda. Penyerahan bantuan tersebut diberikan sebagai rangkaian kegaitan menyambut hari disabilitas yang biasa di peringati setiap 3 Desember.

Kepala Bidang Rehabilitasi dan Perlindungan Sosial Dinas Sosial Kota Sukabumi, Aang Zaenudin menjelaskan, penyerahan 120 alat bantu pendengaran, tongkat dan kursi roda ini merupakan rangkaian kegiatan yang dilakukan oleh Kementrian Sosial dan Dinas Sosial Kota Sukabumi peringatan hari disabilitas.

Bacaan Lainnya

“Ini merupakan rangkaian kegiatan hari disabilitas, tapi yang lebih penting penyerahan bantuan ini merupakan upaya penyerataan bagi para penyandang disabilitas,” jelasnya kepada Radar Sukabumi belum lama ini.

Selain itu, fokus utamanya untuk penyandang disabilitas adalah program rehabilitasi dan pemberdayaan sosial bagi penyandang disabilitas.Oleh sebab itu, pihaknya berinisiatif untuk memfasilitasi alat bantu kepada penyandang disabilitas.

“Alat bantu tersebut tentu bermanfaat untuk menunjang peningkatan fungsi fisik dan sosial serta mengurangi ketergantungan penyandang disabilitas tersebut kepada orang lain,” ujarnya.

Tidak hanya itu, pemberian alat bantu ditujukan untuk memperluas ruang gerak para penyandang cacat agar dapat mandiri. Adapun penyandang disabilitas yang mendapatkan bantuan alat bantu ini merupakan penyandang daei seluruh kecamatan yang ada di Kota Sukabumi.

“Saya berharap bantuan benar-benar dimanfaatkan, agar ruang gerak para penyandang disabilitas tidak lagi terbatas, sehingga dapat lebih mandiri, lebih berkarya dan mampu menciptakan hal-hal membanggakan,” imbaunya.

 

(upi/d)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *