Iwan Ajak Masyarakat Dukung Atlet Porprov

SUKABUMI— Kepala Dinas Kebudayaan, Pemuda dan Olahraga (Kadisbudpora) Kabupaten Sukabumi, Iwan Kusdian mengajak seluruh elemen masyarakat untuk mendukung penuh atlet yang terjun pada kejuaraan Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jawa Barat XIII/2018 di Kabupaten Bogor.

Ia mendorong, bagi masyarakat yang memiliki waktu luang untuk datang langsung ke arena pertandingan, mengingat para atlet membutuhkan motivasi.

Bacaan Lainnya

“Saya menghimbau dan mengajak, bagi masyarakat untuk sama-sama mendukung dan medoakan atlet kita yang sedang berjuang mengharumkan nama Kabupaten Sukabumi di bidang Olahraga,” ujar Iwan kepada Radar Sukabumi, kemarin (11/10).

Menurut Iwan, dengan datangnya langsung ke venue pertandingan. Diharapkan motivasi atlet bertambah, sehingga dapat meningkatkan raihan medali untuk Kabupaten Sukabumi.

Diungkapkannya, saat ini Kabupaten Sukabumi masih berada diperingkat ke 11 dari 27 kontingen se-Jawa Barat dengan raihan medali sebanyak 11 medali emas, delapan medali perak dan 11 medali perunggu.

“Mumpung masih banyak waktu sebelum pertandingan, mari kita dukung mereka di venue pertandingan,” masih kata Iwan.

Disinggung soal penghargaan yang akan diberikan untuk atlet berprestasi, Iwan mengaku pihaknya akan memberikan perhatian, terlebih soal bonus kepada peraih medali diajang empat tahunan tersebut. “Selamat dan Sukses kepada pemenang. Untuk reward sudah kita siapkan,” pungkasnya.

 

(why)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *