Yon Armed 13 Gelar Donor Darah

CIBADAK— Rakaian reringatan HUT TNI ke-73, Yon Armed 13 menggelar donor darah di halaman salah satu pusat perbelanjaan Kecamatan Cibadak, Kabupaten Sukabumi, kemarin (3/10). Kegiatan yang sudah menjadi agenda tahunan ini, diikuti ratusan personel TNI, Polisi, Satpol PP, Ormas dan masyarakat.

Kegiatan tersebut merupakan salah satu aksi kemanusian untuk membantu sesama. “Ini agenda rutin kami. Secara kebetulan labu darah yang dihasilkan dari aksi ini akan dikirimkan untuk korban gempa di Palu,”kata Wakil Komandan Yon Armed 13 Nanggala, Mayor Arm Wahib Mustofa Faturrahman kepada Radar Sukabumi, kemarin (3/10).

Bacaan Lainnya

Selain itu sambung dia, pihaknya juga berencana melakukan penggalangan dana dari anggotanya untuk meringankan beban para korban gempa serta melakukan pengobatan gratis. “Kita juga melakukan penggalangan dana, namun dari internal kita saja,” ucapnya.

Donor darah yang melibatkan semua unsur ini sambung Wahib, merupakan upaya TNI dalam mengsinergikan anatara semua unsur dengan masyarakat. Menurutnya, Yon Armed 13 rencananya akan memberangkatkan sejumlah personel ke Palu dan Donggala untuk membantu para korban bencana. Bahkan, saat ini sudah menyiapkan obat-obataan, tenda dan lainnya.

“Kemarin seharusnya anggota kita sudah berangkat, namun karena pesawatnya dibatasi sehingga belum berangkat. Kami masih tetap siagakan anggota, waktunya kapan untuk berangkat, kita belum pasti,” ucapnya.

Dirinya menambahkan, dengan adanya kegiatan positif ini akan dapat mempererat silaturahmi dengan semua unsur sehingga tercipta hubungan yang harmonis dan bersinergi. “Saya harap, bantuan labuh darah ini dapat bermanfaat bagi sodara-sodara kita yang membutuhkan,” pungkasnya.

 

(bam/d)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *