Emil Dilarang Paksa Masyarakat Dukung Jokowi-Ma’ruf

RADARSUKABUMI.com – BANDUNG-– Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, telah menyatakan dukungannya kepada Jokowi-Ma’ruf Amin, di Pemilihan Presiden (Pilpres) tahun 2019 mendatang.

Dukungan tersebut merupakan hak politik Ridwan Kamil dalam menentukan pilihannya. Yang juga dilindungi oleh Undang-Undang. Akan tetapi, Ridwan Kamil tidak diperbolehkan menggunakan jabatannya dalam mendukung salah satu pasangan calon di Pilpres nanti.

Bacaan Lainnya

Begitu dikatakan, Direktur Eksekutif Indonesia Political Review (IPR) Ujang Komarudin, dalam pesan whatsapp nya kepada RMOLJabar (Grup koran ini), Jumat (7/9).

“Pasti. Itu pasti kan dilakukan oleh Emil. Itu hak Emil, yang terpenting tidak menggunakan jabatan dan fasilitas negara dalam dukung mendukung Capres dan Cawapres. Dan jangan sampai masyarakat Jabar terpecah,” kata Ujang.

Ia mengingatkan, sebagai Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil tidak diperkenankan untuk memaksa masyarakat Jawa Barat memilih atas pilihannya kepada Jokowi-Ma’ruf. Namun, Emil begitu akrab disapa harus tetap menjaga kesatuan masyarakat Jawa Barat meskipun berbeda pilihan.

“Itu tugas dia sebagai pemimpin Jabar. Menyatukan masyarakat Jabar walaupun beda pilihan. Bukan memaksa masyarakat Jabar untuk memilih calon tertentu,” pungkasnya.

 

(yud)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *