Janji Tangani Kasus UAS Secara Profesional

JAKARTA – Polisi belum bisa berbuat banyak atas intimidasi yang diterima Ustad Abdul Somad (UAS). Sebab hingga hari ini, belum ada aduan yang masuk baik di Polsek, Polres, hingga Bareskrim dari pendakwah yang tengah naik daun itu. “Dasarnya apa kita (lakukan penyelidikan), belum ada laporan,” ujar Kepala Biro Penerangan Masyarakat Divisi Humas Mabes Polri Brigjen Pol Dedi Prasetyo di kantornya, Jakarta, kemarin (4/9).

Karenanya, Kepolisian menyarankan agar UAS lebih baik melapor jika memang dirugikan atau mendapat intimidasi dari seseorang ataupun kelompok. “Sekarang ini kita menunggu laporan Ustad Abdul Somad,” kata Dedi.

Bacaan Lainnya

Jika UAS melapor, Dedi berjanji bahwa pihaknya akan menanganinya secara profesional. “Kita akan memprotek hal-hal positif dalam hal mencerdaskan bangsa. Apalagi Ustad Abdul Somad, pasti akan kita layani dan kita tangani dengan baik,” tuturnya.

Jika sudah dilaporkan, pihaknya tentu akan melakukan penyelidikan dan memgumpulkan alat bukti yang cukup apakah memenuhi unsur pidana untuk meningkatkan statusnya. “Kalau di situ ada perbuatan pidana kita tingkatkan dari penyelidikan ke penyidikan

Sementara Dedi mengatakan pihaknya tentu melakukan pengamanan terhadap UAS ketika dia mengadakan suatu acara guna mengantisipasi hal yang tidak diinginkan. “Ya, kita akan lakukan pengamanan dengan baik,” pungkasnya.

 

(dna/JPC)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *