Cegah Kecurangan pada Pilpres 2019, Ribuan TPS Bakal Dipasang CCTV

JAKARTA – Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI telah merencanakan untuk memasang kamera circuid closed television atau CCTV di setiap tempat pemungutan suara (TPS) pada Pilpres 2019 mendatang. Hal ini demi kepastian jalannya pesta demokrasi lima tahunan itu agar terhindar dari praktik kecurangan pada pemilu.

Komisioner KPU Ilham Saputra menjelaskan, selain menggunakan penghitungan suara berbasis sistem informasi, KPU akan memasang kamera pengintai atau CCTV di 804.239 TPS. Ilham mengatakan, alokasi anggaran KPU sangat besar sehingga mencukupi untuk pelbagai kebutuhan perbaikan proses pemungutan suara.

Bacaan Lainnya

Adapun dari sisi sumber daya manusia (SDM), KPU akan mengganti petugas-petugas TPS yang sudah menjalani tugas selama dua periode. Baik dalam pemilihan presiden maupun pemilihan kepala daerah. Ilham menjelaskan, kebijakan tersebut untuk menghindari potensi praktik-praktik curang yang bisa jadi dilakukan oleh petugas TPS.

“Itu jelas tindak pidananya ketika dia melakukan manipulasi suara,” tegasnya dikutip dari Indosecuritysystem.com.

Selain penggantian petugas TPS, Pilpres 2019 bakal dipantau oleh para pengawas di masing-masing TPS, level kecamatan, kota/kabupaten, provinsi, hingga nasional. Anggota Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Fritz Edwar Siregar mengungkapkan, Bawaslu akan melatih para pengawas tersebut dengan modal anggaran yang dimiliki.

Selain itu, Bawaslu juga melatih para saksi dari TPS yang berasal dari masing-masing partai politik peserta Pemilu. Ia mengatakan, meski beban kerja bertambah berat, setidaknya pengawasan proses pemungutan suara nantinya bisa lebih ketat.

(indosecuritysystem.com/izo)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *