Pengumuman Daftar Calon Sementara Anggota DPRD Kota Sukabumi Pemilu 2019

KOMISI PEMILIHAN UMUM

KOTA SUKABUMI

PENGUMUMAN

Nomor: 778/PL.01.4-PU/3272/KPU-Kota/VIII/2018

TENTANG

PENETAPAN DAFTAR CALON SEMENTARA

ANGGOTA DEWAN PERWAKILAN RAKYAT DAERAH KOTA SUKABUMI

PADA PENYELENGGARAAN PEMILIHAN UMUM TAHUN 2019

 

Komisi Pemilihan Umum Kota Sukabumi menetapkan dan mengumumkan Daftar Calon Sementara Anggota DPRD Kota Sukabumi pada Pemilihan Umum Tahun 2019 dengan Surat keputusan Komisi Pemilihan Umum Kota Sukabumi Nomor: 18/PL.01.4/3272/KPU-Kot/VIII/2018 tanggal 11 Agustus 2018.

Sesuai dengan ketentuan Peraturan Perundang-undangan, seluruh Partai Politik peserta Pemilihan Umum Tahun 2019 telah membuat Pakta Integritas dalam proses seleksi Bakal Calon Anggota DPRD Kota Sukabumi Tahun 2019, dan telah memenuhi ketentuan pemenuhan Keterwakilan perempuan paling sedikit 37,05% dengan uraian Keterwakilan Perempuan, Pengisian Daerah Pemilihan, Jumlah Calon Laki-laki dan jumlah Calon Perempuan sebagai berikut:

 

NOMOR URUT PARTAI POLITIK NAMA PARTAI POLITIK JUMLAH DAPIL JUMLAH LAKI-LAKI/PEREMPUAN TOTAL KETERWAKILAN PEREMPUAN (%)
L P
1 PKB 3 13 10 23 43,48
2 GERINDRA 3 22 13 35 37,14
3 PDI PERJUANGAN 3 23 12 35 34,29
4 GOLKAR 3 22 13 35 37,14
5 NASDEM 3 23 12 35 34,29
6 GARUDA 1 1 1 2 50,00
7 BERKARYA 3 16 8 24 33,33
8 PKS 3 23 12 35 34,29
9 PERINDO 3 23 12 35 34,29
10 PPP 3 23 12 35 34,29
11 PSI 3 6 7 13 53,85
12 PAN 3 21 12 33 36,36
13 HANURA 3 21 14 35 40,00
14 DEMOKRAT 3 21 14 35 40,00
19 PBB 3 13 8 21 38,10
20 PKP INDONESIA 3 6 3 9 33,33
TOTAL 277 163 440 37,05

 

Berdasarkan ketentuan Pasal 23 ayat (1) huruf a Peraturan KPU Nomor 20 Tahun 2018 tentang Pencalonan Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Provinsi, dan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten/Kota, masyarakat dapat mengajukan tanggapan terkait persyaratan bakal calon dengan melampirkan identitas diri lengkap kepada Komisi Pemilihan Umum Kota Sukabumi melalui email [email protected] atau surat tertulis.

Informasi lebih lengkap dapat dilihat di website KPU Kota Sukabumi http://kota-sukabumi.kpu.go.id atau datang langsung ke Kantor KPU Kota Sukabumi Jalan Otista No.175 Kec.Citamiang Kota Sukabumi.

Demikian, atas perhatiannya disampaikan terimakasih.

 

Dikeluarkan di Sukabumi

Pada tanggal 11 Agustus 2018

Ketua Komisi Pemilihan Umum

Kota Sukabumi,

 

  H a m z a h

DCS ANGGOTA DPRD KOTA SUKABUMI DAPIL 1 pdf

DCS ANGGOTA DPRD KOTA SUKABUMI DAPIL 2

DCS ANGGOTA DPRD KOTA SUKABUMI DAPIL 3

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *