Pemain Muda Persib Dibidik Aji Santoso

Pelatih Persela Lamongan Aji Santoso mengaku tertarik terhadap beberapa pemain Persib Bandung saat ini. Sebab, banyak pemain berkualitas yang justru jarang mendapat kesempatan bermain, terutama pemain muda.

Meski tidak mengungkap identitas yang diincar kepada media, ia mengaku sudah menyodorkan kepada manajemen nama-nama pemain yang diinginkan menjadi anak asuhnya. Akan tetapi, keinginannya belum bisa diketahui apakah akan terwujud atau tidak.

Bacaan Lainnya

“Ada sih dari pemain-pemain muda yang memang kami sampaikan ke manajemen (untuk direkrut). Tapi belum tentu manajemen mengizinkan,” ujar Aji di Stadion Gelora Bandung Lautan Api.

Saat ini, di Persib memang bercokol para pemain muda berkualitas mumpuni. Mereka hanya tinggal diberi kesempatan bermain agar bisa matang. Mereka di antaranya kiper Aqil Savik, Indra Mustafa, Henhen Herdiana, Agung Mulyadi, hingga Gian Zola dan Puja Abdillah. Bahkan, Persib sudah lebih dulu meminjamkan Billy Keraf ke Borneo FC bersama pemain senior Wildansyah. Keduanya dipinjamkan dengan harapan mendapat jam bermain lebih banyak di sana.

Bagi Aji, sebagai seorang pelatih akan memiliki kepuasan tersendiri saat berhasil mengorbitkan pemain muda menjadi bintang. Minimal, kemampuan mereka meningkat sehingga layak main di tim inti. Ia memberi contoh Ahmad Subagja Basith dan M Agung Pribadi yang kini jadi pilar utama Persela.

Padahal, sebelumnya di Persib mereka hanya menjadi pemain cadangan. “Yang jelas saya senang memunculkan pemain muda. Itu akan menambah kepuasan saya sebagai pelatih,” ungkap Aji.

 

(net)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *